Thursday, October 30, 2008

Mengkritik


MENGKRITIK

Diterjemahkan dari buku The Divine Romance karya : Paramahansa Yogananda

Sebelum mengkritik, terlebih dahulu periksalah diri Anda, amatilah kegiatan hidup Anda dengan seksama, dengan mata sensor Anda yang tanpa kompromi, periksa dan kritiklah diri Anda sendiri. Kalau Anda menemukan kesalahan dalam diri Anda, diam-diam perbaikilah dan teruskanlah perjalanan Anda, bila Anda tidak menemukan kesalahan, tersenyumlah dalam hati, lanjutkan perjalanan Anda dengan kepuasan yang disembunyikan, kalau orang tetap mencemooh Anda dan dia ingin ditanggapi, jawablah dengan cinta, bukan dengan kebencian.

Kalau Anda tidak dalam posisi berhak memberikan pencerahan, jawab atau perjuangkanlah kebenaran dengan cinta di dalam hati, bukan demi kehormatan atau kekhawatiran bahwa nama Anda akan tercemar, tetapi untuk mempertahankan kemuliaan dan kemurnian kebenaran itu. Biarkanlah tindakan dan ucapan Anda tidak untuk mencapai kemenangan, dan tidak juga untuk mempermalukan orang lain, juga bukan untuk memanjakan kesombongan Anda, tetapi hanya melulu demi kebenaran. Cinta demi kebenaran, bagaimanapun harus selalu disertai dengan cinta yang menghindarkan diri dari melukai perasaan orang lain, memfitnah orang lain atas nama penyebarluasan kebenaran atau demi keuntungan pribadi, merupakan pertanda ego dan kelemahan batin, yaitu keinginan untuk tampil lebih tinggi dengan memotong leher orang lain.

Jangan bertengkar walau itu demi kebenaran, kalau cinta tidak ada dalam hati Anda, kebencian tidak bisa dikalahkan oleh kebencian, kedengkian tidak bisa ditanggulangi dengan kedengkian. Bila dalam penyamaran mempertahankan kebenaran, kebencian atau dendam, atau ego yang membusung mengendap dalam hati Anda, keinginan untuk berkelahi melawan pemfitnah, sebaiknya lupakanlah perkelahian itu. Mula-mula kembangkanlah cinta, cinta merupakan kekuatan dan sekutu terbesar Anda. Obat yang akan menyembuhkan luka yang disebabkan oleh rasa benci kepada musuh Anda, dan cinta tak pernah bisa dikalahkan, bahkan mati dalam upaya menaklukkan kebencian adalah kemenangan cinta bagi jiwa yang abadi.

Mereka yang membenci dan mencerca Anda adalah mereka yang tidak memahami kebenaran. Maafkanlah mereka, karena dalam kebodohannya mereka tidak tahu apa yang mereka lakukan. Bila Anda dengan penuh cinta memaafkan diri Anda sendiri, apapun yang telah Anda lakukan, berikan juga cinta untuk memaafkan orang lain dengan penuh kerelaan. Pada mereka yang mencela, menuduh Anda dengan membabi buta, dengan sadar dan dengan hati-hati, dan dengan tabah berikanlah cinta, biarkan mereka merasa malu oleh ketulusan pemberian cinta Anda sebagai balasan atas racun yang mereka berikan. Berupayalah mengubah mereka dengan cinta tanpa pamrih Anda.

Tak seorangpun yang memahami cinta Tuhan, dapat membenci dan menunjukkan kepicikan kepada salah satu dari anak-anak-Nya. Bagaimana Anda dapat membenci atau menyakiti hati saudara sendiri yang melakukan kesalahan? Dengan kebencian ataupun penuh cinta, mereka tetap saja saudara Anda, saudara yang bertindak penuh kebencian dan kedengkian dan tidak memahami hukum. Kalau sebagai balasannya Anda juga membenci mereka, Anda akan menenggelamkan mereka dalam samudera kebencian. Lebih baik tunjukkan pada mereka mercusuar cinta agar mereka dapat berenang ke pantai. Biarkan cinta Anda menunjukkan kepada mereka kebodohan dan tingkah laku mereka yang salah, berikan contoh Anda dengan mencintai mereka melebihi kebencian mereka.

Berkatilah agar mereka yang mencela melakukan hal yang benar. Surga kebahagiaan abadi adalah milik mereka yang hidup dan mati dalam tingkah laku yang baik.Tetapi terkutuklah mereka yang dengan penuh kedengkian, kebencian atau fitnah demi kepentingan sendiri berupaya mencemarkan nama mereka yang sedang melakukan tugas mulia. Sarkasme (sindiran tajam), hujatan, balas dendam, prasangka buruk, dusta, adalah kata-kata iblis yang beracun dan merupakan bumerang yang menimbulkan luka karma yang dalam pada jiwa si pengkritik.

Kritik yang kejam dan tidak adil mengakibatkan ketidak-harmonisan dan pengkotak-kotakan, prasangka buruk dan perpecahan. Didukung oleh mereka yang menggemari gosip, ini merupakan penyiksaan jiwa yang tidak berdosa, lebih menyakitkan daripada menyiksa tubuh. Cinta pada gosip adalah cinta yang menyakitkan jiwa orang lain, tetapi walaupun gosip, dusta dan hujatan menyakiti orang yang di kritik, tetapi sebenarnya terutama juga lebih menyakiti si pengritik itu sendiri. Orang yang secara salah di kritik menjadi lebih murni dari biasanya, sedangkan di pendakwa dihukum dengan hukum karma yang tiada henti sebagai balasannya, mereka dihukum oleh nuraninya sendiri dan dikutuk untuk hidup dalam penjara yang mereka ciptakan sendiri, dalam kepedihan dan ketiadaan kedamaian batin. Mereka yang menabur kesalahan akan memanen ilusi dan derita.

Cara terbaik adalah menghakimi diri sendiri, bukan orang lain. Kecuali kalau Anda sudah membersihkan rumah Anda sendiri, Anda tidak berhak mengatakan bahwa rumah orang lain kurang bersih. Kalau seseorang dengan tulus meminta pendapat Anda, maka jangan menghakimi mereka dengan prasangka atau dengan maksud pribadi, tetapi dengan cinta yang tulus, juga berikan saran dengan penuh cinta kepada mereka. Tidak ada kompromi dengan tindakan keliru, jangan beri kesempatan pada perbuatan salah, jangan ada kritik yang kasar bagi orang yang bersalah, tetapi bimbinglah orang yang melakukan kesalahan dengan cinta yang tidak terduga. Katakan pada saudara Anda, “Hati saya trenyuh karena penderitaan Anda akibat tindakan keliru Anda sendiri, perbaikilah jalan hidup Anda, saya senang melihat Anda baik-baik saja”. Ucapan yang benar kadang menyakitkan dan pahit, maka lapisilah dengan gula kasih sayang dan kebaikan hati sehingga akan semakin mudah diterima oleh orang yang menderita demam kejahatan. Namun bila saran Anda tidak diterima, tetaplah tenang, dalam hati kirimkan pikiran konstruktif, cinta dan doa kepada orang yang berbuat salah - tanpa kata-kata yang terucap - karena itu juga akan bermanfaat dan akan membantu menyadarkannya.

Dia yang sudah jatuh tidak perlu ditimpa tangga lagi, yang dia butuhkan adalah uluran tangan yang penuh cintakasih. Anggaplah penderitaan orang lain sebagai penderitaan Anda sendiri dan Anda juga ikut merasakan itu semua. Kritik yang kasar adalah musuh yang menyiksa yang menikmati kejatuhan orang lain. Cinta adalah teman yang menyelamatkan yang bergembira atas kebahagiaan dan kesejahteraan orang lain. Terlalu sering mengkritik - biarpun itu kritik yang membangun - punya resiko sendiri, tetapi kalau Anda dapat menahan kritik, itu merupakan keuntungan yang besar. Itu menguji dan menguatkan perisai kebenaran Anda agar nanti dapat digunakan dalam perjuangan hidup Anda. Mereka yang dengan penuh cinta menghakimi Anda adalah teman yang sejati. Mereka yang menyanjung perbuatan salah Anda adalah musuh utama Anda. Menerima kritik yang tulus adalah menyelaraskan diri dengan hukum kemajuan, namun menyerah pada sanjungan sama saja dengan meracuni kemajuan material dan spiritual.

Jangan mengingat kesalahan orang lain, maupun kesalahan Anda sendiri - maafkan dan lupakan kesalahan masa lalu. Jangan beri hidup dan wujud pada kesalahan orang lain. Jangan menulis tentang itu atau menyebarluaskannya. Jangan terlibat atau mengulang kabar burung atau gosip. Jangan melanggengkan ketidakbenaran dengan terus mempergunjingkannya, dengan membunyikan terompet Anda sendiri dalam paduan suara yang menentangnya, jangan menarik kesimpulan pribadi dan menyuarakannya jika Anda tidak dalam posisi memahami semua sisinya.

Sibukkan diri dengan membuat diri Anda lebih baik, teladan Anda akan menggema jutaan kali lebih kuat dibandingkan kata-kata, hilangkan kritikan dengan cara menjalani prinsip kebenaran dengan rendah hati. Perbaharui diri Anda, dengan mengamati teladan Anda sendiri, biarkan orang lain terilhami untuk memperbaharui dirinya. Itulah yang dikehendaki dan dibutuhkan dunia saat ini, yaitu mereka yang mengkritik dirinya sendiri, bukan mengkritik orang lain. Taklukkan yang sebaliknya dengan teladan yang bijaksana, kesalahan dengan kebenaran, kebencian dengan cinta, kebodohan dengan kearifan, ketakutan dengan keberanian, pikiran dangkal dengan pengertian, kefanatikan dengan keterbukaan. Biarlah semua kebajikan ini dimulai dari diri kita. Perhatikan benar-benar pemurnian mental Anda, mudah-mudahan orang lain akan terdorong untuk bergiat melakukan hal di atas bagi diri mereka sendiri.

----------

Membantu Kesembuhan

Sikap batin yang bisa membantu kesembuhan
Renungan bagi pasien yang menderita penyakit berat

Oleh : Bernard Prasodjo

Menyembuhan Dengan Tenaga Prana juga merupakan penyembuhan holistik, Selain penyembuh melakukan penyapuan dan pemberian energi dengan warna yang tepat, banyak hal lain yang dapat membantu kesembuhan seorang pasien, misalnya melakukan penyembuhan dengan penuh kesungguhan, ketulusan dan kasih sayang, melakukan visualisasi positif dengan membayangkan hasil akhir penyembuhan yang dilakukan: yaitu pasien sembuh. Ini dari sisi penyembuh.

Dari sisi pasien, karena seorang pasien adalah orang yang paling berkepentingan dan seharusnya yang paling bertanggung jawab terhadap kesehatan dirinya, maka dia harus melakukan apa yang disarankan oleh penyembuhnya, ini untuk membantu mempercepat kesembuhannya, terutama kalau sakit yang dideritanya cukup berat. Untuk itu penyembuh dapat menyarankan agar pasien merenungkan seluruh hal berikut ini, dengan setiap kali membacanya dengan penuh penghayatan. Kalau dilakukan dengan benar, maka itu sama saja dengan melakukan meditasi.

Persiapan

Walaupun sedang menderita sakit berat atau bahkan terbaring sakit, olah raga tetap perlu diakukan, tentu saja cukup yang ringan dan sesuai kemampuan, misalnya dengan melatih otot wajah dan menggerakkan bola mata, kemudian otot-otot lain yang dapat digerakkan, melatih leher, bahu, jari tangan dan jari kaki, pergelangan tangan dan pergelangan kaki, kalau dimungkinkan siku, lutut, pinggul dan yang lain. Hal ini antara lain dimaksudkan untuk melatih otot agar jangan bertambah lemah dan mengecil, juga untuk menambah kebugaran Anda.
Kemudian heningkan pikiran, kendurkan seluruh tubuh, lakukan pernapasan dalam, teratur dan berirama. Jangan memaksakan diri.

Bersyukurlah

Berdoalah kepada Tuhan, bersyukurlah atas karunia yang telah diberikan-Nya. Kita sadari begitu banyaknya karunia yang telah kita terima setiap hari, namun sering kali kita lupa men-syukurinya. Bersyukurlah atas cinta, keluarga, sahabat atau bahkan atas karunia kehidupan yang telah Tuhan berikan, bahkan atas sakit yang kita derita, karena mungkin inilah cara Tuhan menegur kita, merubah kesadaran batin kita. Ketika terkapar tak berdaya, orang berpikir seolah tidak ada sedikitpun yang dapat di syukurinya. Ini jelas pemikiran yang salah. Di dunia ini ada banyak sekali yang dapat kita syukuri. Kita bersyukur karena sampai sekarang kita masih hidup, masih diberi kesempatan untuk menyembuhkan diri, kita bisa bersyukur karena kita dapat melihat apa yang kita kehendaki karena tidak buta misalnya. Kita dapat mengharapkan kesembuhan dari sikap syukur kita, dan jangan lupa, ada keterkaitan biokimia antara sikap bersyukur dengan sistem kekebalan dan pertahanan tubuh. Rasa syukur adalah gerbang menuju ke kesembuhan. Inilah yang pertama-tama harus kita lakukan; bersyukur dan berterimakasih, terutama kepada Tuhan.

Biasakanlah memberi maaf

Kalau Anda ingin melepaskan seluruh energi Anda untuk kesembuhan. Jadilah pemaaf. Memaafkan adalah perbuatan yang menghasilkan ganjaran besar sekali bagi kesembuhan.

Memaafkan adalah kunci menuju kesembuhan. Memaafkan adalah cara satu-satunya agar pikiran dan daya pemahaman kita berubah, dari membayangkan efek-efek akibat ketakutan yang merusak menjadi kasih sayang yang menyembuhkan. Mengalihkan perhatian kita dari rasa takut ke cinta kasih selama menderita sakit akan membantu kita mengubah apa yang masih dapat kita ubah dan memungkinkan kita menyesuaikan diri dengan apa yang tidak dapat kita ubah. Ini adalah cara hidup yang jauh lebih baik. Orang yang sudah mendekati ajalnya atau yang mengira demikian sering sadar bahwa memaafkan membuat hati menjadi tenteram dan damai, pada saat demikian, permusuhan, perbedaan dan sakit hati yang mendalam tiba-tiba menjadi tidak berarti. Kita harus selalu bersedia memaafkan. Keluarga, hubungan, penerimaan, pengertian dan perhatian jauh lebih penting daripada peristiwa masa lalu yang menghambat kesembuhan. Jadilah seorang pemaaf. Ini akan merubah hidup Anda sendiri. Lakukanlah dengan tulus.
Bayangkan orang yang pernah menyakiti hati Anda, maafkanlah mereka satu persatu, jangan terburu-buru, setelah itu bayangkan orang yang pernah Anda sakiti hatinya, mohon maaflah, maafkan juga diri Anda sendiri, mohon ampunlah pada Tuhan.

Mencintai tanpa pamrih

Tuhan jadikanlah aku alat perdamaianMu.....

Renungkan kata-kata di atas! Bawalah damai dengan mencintai. Mencintai itu menyehatkan. Bila kita mencintai tanpa pamrih, kita tidak perlu menunggu sampai kita sembuh dari sakit. Kita bisa melakukannya sekarang juga!

Kata mengasihi, mencintai atau menyayangi sungguh menyenangkan. Kata-kata ini menunjukkan yang diperlukan untuk mewujudkan kasih, cinta atau sayang. Kasih belum terwujud sampai itu dilaksanakan atau diberikan. Mencintai bukan sekedar penghias bibir, mencintai memerlukan kepahlawanan dan keberanian. Jangan sekali-sekali mengharapkan pujian ataupun balasan.

Mengasihi harus dimulai dari mengasihi diri sendiri, Anda dapat mengharapkan kesembuhan hanya bila Anda mempunyai emosi dan spiritualitas yang sehat. ini adalah sumber semangat hidup Anda. Menyayangi diri sendiri merupakan awal kesembuhan yang sejati. Pancarkan kasih sayang kepada orang lain, ini hanya bisa dilakukan oleh orang yang punya semangat hidup, pancarkan cinta kasih ke seluruh dunia.
Bayangkan bola dunia kecil di hadapan Anda, pancarkan kasih sayang ke bumi dan seluruh isinya, rasakan kedamaian dan ketenteraman terpancar kembali dengan berlimpah ke diri Anda.

Memperbaiki hubungan

Di mana ada kebencian, biarlah aku menabur kasih.....
Di mana ada sakit hati, maaf.....

Mungkin ada masalah dalam hubungan kita, baik dengan orang lain, dengan pasangan, dengan mertua, dengan menantu, dengan rekan sekerja, atasan, bawahan dan sebagainya, ini harus segera di selesaikan. “Dia selalu mencela saya,” kata seseorang mengeluhkan pasangannya, “Dan karena tidak tahan, saya membalas dengan lebih keras, saya mengungkit masa silam dan kemudian dia membalas dengan sederet kekurangan saya.” “Semakin hari suasana semakin kacau, panas, rasanya seperti hidup di neraka saja.”

Dengan berjuang keras memperbaiki hubungan yang retak seperti itu, seseorang akhirnya dapat terbebas dari sakit berat yang sudah lama dideritanya. Periksalah diri Anda, mungkin Anda punya keyakinan yang salah. Pemeriksaan diri seperti ini merupakan hal yang paling kita kuasai. Ketika mengevaluasi suatu hubungan, yang penting adalah melihat ke dalam diri untuk mencari kebenaran. Satu-satunya cara mengubah orang lain adalah dengan terlebih dahulu mengubah diri sendiri. Begitu kita berhenti menghukum diri sendiri dan orang lain karena semua yang terjadi di masa silam, suasana menjadi tenang dan menyenangkan, yang dulu saling mengkritik sekarang menjadi saling mendukung, itu menyebabkan kita bebas berjalan menuju kesembuhan.


Nikmati saja saat ini

Di mana ada keraguan, keyakinan.....

Banyak orang yang menderita sakit berat mencemari hidup mereka dengan menyesali masa yang lalu. Seharusnya mereka berusaha hidup dengan baik di masa sekarang, masa yang sangat berharga. Seringkali mereka mengatakan: “Kalau saja dulu saya tidak begini dan begitu, kalau saja dulu tidak merokok, kalau saja dulu saya lebih menjaga kesehatan, kalau saja ...., kalau saja .....” Itu sama saja dengan menenggelamkan diri dalam penyesalan masa lampau dan karena itu menyia-nyiakan kesempatan masa kini. Juga jangan terlalu mengkhawatirkan dan meragukan masa mendatang. Mulai saat ini, nikmatilah setiap menit waktu Anda, ini merupakan rahasia menuju kesembuhan.

Segera hilangkan kekhawatiran dan keraguan Anda.


Hiburlah diri Anda

Dimana ada kegelapan, terang.....
Dimana ada kesedihan, kegembiraan.....

Ada orang yang bereaksi negatif terhadap gagasan bahwa manusia membutuhkan hiburan, karena berpendapat bahwa itu bukan tindakan yang dewasa. Pendapat seperti ini keliru. Menghibur diri adalah bagian yang menyatu dengan program penyembuhan. Amatilah, hiburan tidak pernah membuat seseorang merasa lelah. Sesungguhnya, bila kita merasa lelah, barangkali itu tanda bahwa kita memerlukan hiburan. Hiburan berfungsi membangun energi cadangan. Karenanya besar sumbangannya pada kesembuhan. Isilah hidup dengan keceriaan dan tawa ria, bermainlah dengan anak Anda atau dengan cucu Anda, rasakanlah, begitu kita meninggalkan keseriusan, kita akan merasa lebih baik. Biarkanlah za-zat kimia dan hormon-hormon positif bekerja dengan bebas. Itu akan membantu kesembuhan Anda.


Melayani orang lain

Ya Tuhan. bimbinglah aku agar aku tidak hanya ingin dilayani, tetapi mau melayani.....

Kadang kita berpikir, apa yang dapat dilakukan oleh seseorang yang menderita penyakit berat? Tentu saja sangat banyak, menghibur orang lain misalnya, mendoakan orang lain, memberikan perhatian, memberdayakan dan menyemangati penderita lainnya, dan banyak hal lain yang tidak memerlukan upaya fisik yang berarti. Namun tetap waspadalah, jangan sampai upaya kita ini menjadi ajang saling mengasihani. Bagaimanapun, pada kenyataannya membiarkan orang lain mengungkapkan masalah mereka sangat nyata manfaatnya. Kalau karenanya kita membuat orang lain tumbuh lagi semangatnya atau bahkan menjadi bahagia, itu juga akan membahagiakan kita, dan kebahagiaan tidak dapat di tukar dengan uang, tidak juga dengan kesehatan, kalau kita merasa bahagia, sakit menjadi tidak berarti, dan tanpa disadari rasa bahagia itu membantu kesembuhan kita.


Pahami perasaan orang lain

Tuhan, bimbinglah aku agar aku tidak hanya ingin di mengerti, tetapi mau mengerti.....
Tidak hanya ingin dicintai, tetapi mau mencintai.....

Kadang kita terlalu memanjakan perasaan kita sendiri dan tanpa sadar telah mengabaikan perasaan orang lain. Mulai sekarang utamakanlah perasaan orang lain, pasangan, anak, menantu, mertua, kerabat, handai-taulan dan bahkan dokter atau penyembuh Anda. Pahamilah perasaan mereka, jaga jangan sampai melukainya, singkatnya cintailah mereka, kalau kita mencintai seseorang, kita akan berupaya sekuat tenaga untuk tidak menyakiti hatinya.

Kurangnya kepedulian, kurangnya timbang rasa, tidak toleran, tidak punya belarasa, egois, kejam, penuh kebencian dan yang sejenisnya sama saja dengan kurangnya rasa kasih sayang dalam hati kita. Ini menyebabkan tertumpuknya energi negatip dalam diri kita, dan pada gilirannya akan memperparah penyakit kita.

Sebaliknya perasaan yang peka dan tulus, penuh kasih sayang, penuh kepedulian, selalu mementingkan orang lain, selalu ingin melakukan perbuatan baik dan lebih mementingkan orang lain, menghasilkan energi positip yang akan menggantikan energi negatip yang ada di tubuh kita, proses ini mendorong terjadinya kesembuhan yang lebih cepat.


Beramal

Dengan memberi, kita menerima.....
Dengan memaafkan, kitapun dimaafkan.....

Beramal berarti memberi dengan tulus, untuk membantu orang lain, dengan memberi kita akan menerima, dengan memaafkan kitapun akan dimaafkan. Jadi untuk memperoleh sesuatu, kita harus terlebih dahulu memberi, ini adalah hukum ilahi. Agar dimaafkan, kita harus terlebih dahulu memaafkan. Agar kita memperoleh kesembuhan, kita harus lebih banyak beramal, berilah dengan murah hati, maafkanlah dengan mudah. Ini akan membantu percepatan kesembuhan.

Kalau kita penuh belas kasih kepada sesama, kita juga akan memperoleh belas kasih.


Tingkatkan spiritualitas Anda

Penyakit berat atau masalah sulit lainnya, dapat digunakan untuk mendewasakan diri secara spiritual, memperjaungkan kesembuhan dengan menjadikan peningkatan spiritualitas sebagai sasaran akan menjadikan kita orang yang berbeda, menjadi orang yang lebih baik. Kita telah mengembangkan kemampuan untuk bersyukur, memaafkan, memberikan cinta tanpa pamrih dan sebagainya. Ini adalah ganjaran paling berarti dari perjuangan kita untuk sembuh. Berusahalah untuk hanya melakukan hal-hal yang baik saja, hindari pikiran, perkataan dan perbuatan yang buruk.

Kita tidak mungkin meningkatkan spiritualitas sambil berulang kali memandang ke bawah, jika kita merasa hidup kita dipenuhi keputusasaan, kemurungan, tidak ada harapan dan bahwa peningkatan spiritualitas mustahil bagi kita, ini semua karena kita sendiri murung dan tidak punya harapan, kita harus mengubah pikiran kita agar jiwa kita juga berubah. Dengan demikian kita mengubah batin kita, dan pada gilirannya akan mengubah dunia di luar diri kita, ini adalah daya penyembuhan. Berdoalah, lakukan perintah agama Anda dengan benar, lebih banyaklah beramal, dengan demikian perkembangan spiritualitas akan tercapai dengan efektif.
Bayangkan bola dunia kecil di hadapan Anda, berdoalah untuk seluruh dunia, bayangkan berkat Tuhan mengalir masuk ke puncak kepala Anda dan memancar melingkupi seluruh bumi.
Biarlah seluruh bumi diberkati dengan cinta kasih kebaikan.
Rasakan kedamaian, ketenteraman dan kegembiraan dalam hati Anda, kembangkan rasa syukur dan terimakasih kepada Tuhan.
Biarlah seluruh bumi diberkati dengan kegembiraan dan kebahagiaan.
Biarlah seluruh bumi diberkati dengan pengertian, harmoni dan kedamaian ilahi.
Biarlah seluruh bumi diberkati dengan kehendak baik dan keinginan untuk melakukan hal-hal yang berguna.
Doakan dan mohonkan berkat orang yang sedang menderita, mereka yang sedang terbaring sakit, agar cepat diberi kesembuhan.
Dari pusat sanubari Allah
Biarlah seluruh bumi, semua orang dan semua makhluk diberkati dengan cinta ilahi dan kebaikan ilahi.
Biarlah seluruh bumi, semua orang dan semua makhluk diberkati dengan kehangatan, kepedulian dan kelembutan hati.
Dari pusat sanubari Tuhan
Biarlah seluruh bumi, semua orang dan semua makhluk diberkati dengan kesembuhan, ‘inner beauty’, kebahagiaan ilahi dan kebersatuan ilahi.

Lakukan visualisasi kreatif

Setelah kita merenungkan itu semua, yang kita lakukan selanjutnya adalah melakukan visualisasi khusus, ini adalah cara yang bermanfaat untuk memupuk kepercayaan diri atas kemampuan kita mengatasi penyakit.

Bayangkan sistem kekebalan dan pertahanan tubuh, serta penyembuhan yang kita jalani berhasil memerangi penyakit kita dengan efektif dan tubuh kita berangsur sehat kembali. Seperti itulah visualisasi yang perlu kita lakukan, jangan melakukan visualisasi yang rumit.

Apa manfaat visualisasi? Kengerian dan rasa takut biasanya jadi berkurang begitu proses visualisasi mulai memegang kendali. Banyak peneliti yang yakin bahwa proses mental mempengaruhi proses biokimia dan langsung berpengaruh pada tubuh. Perubahan keseimbangan hormon yang ditimbulkan dapat memperkuat sistem kekebalan dan pertahanan tubuh, maka peluang tubuh untuk menyembuhkan diri menjadi maksimal.

Bayangkan diri Anda menjadi lebih sehat dan lebih sehat, bugar dan penuh vitalitas, dengan riang gembira dan penuh semangat sedang berenang di pantai, mendaki gunung atau bermain tennis, apa saja yang seperti itu yang Anda sukai.


Afirmasi

Kata-kata positif yang diucapkan berulang-ulang dengan tegas, dengan penuh keyakinan dan dengan penuh penghayatan lama-lama akan tertanam dalam sanubari, mempengaruhi pikiran bawah sadar dan akhirnya akan menjadi kenyataan.

Ucapkan berulang-ulang kata-kata yang positif dan memberdayakan:

“Aku dicintai, aku sehat, aku kuat, aku bahagia!” atau
“Aku berhak atas kesembuhan!” atau
“Aku semakin baik dan semakin baik, aku pasti sembuh!”

Anda dapat merancang sendiri kesembuhan Anda, jangan ragu, segeralah mulai. Rencanakan juga apa yang hendak Anda lakukan setelah sembuh, sekarang Anda telah berubah, Anda sehat, Anda lebih toleran, Anda lebih mementingkan orang lain, Anda penuh cinta dan selalu bersedia menolong sesama.


Jadilah vegetarian

Konsumsilah makanan primer, yaitu bahan makanan yang pengolahannya minimum. Utamakan makan buah-buah segar, sayur mayur segar, biji-bijian murni. Makanan kemasan yang diawetkan, membuat nilai gizinya rendah. Hindari makan daging, terutama daging babi, lele dan belut, karena itu menyebabkan penyakit yang kita derita menjadi semakin parah, karena daging mengotori tubuh energi kita. Jadilah vegetarian karena dengan demikian Anda mempraktekkan hukum cinta kasih, karena tidak menyebabkan makhluk lain dibunuh, kita akan memperoleh ganjaran kesembuhan. Hindari konsumsi teh, kopi, rokok, alkohol karena itu juga mengotori tubuh energi Anda, dan akan menghambat kesembuhan Anda.

----------

Wednesday, October 29, 2008

Elang Emas

(MP 29)

Seseorang menemukan sebutir telur elang dan menaruhnya di eraman induk ayam. Anak elang itu menetas bersama anak-anak ayam dan menjadi besar bersama mereka pula.

Selama hidupnya elang itu berperilaku sama seperti seekor ayam. Ia mengais-ngais tanah untuk mencari cacing dan serangga, ia berkotek-kotek, mengepakkan sayapnya dan terbang tak seberapa jauh seperti layaknya seekor ayam. Sebab, begitulah lazimnya seekor ayam terbang bukan?

Tahun-tahun berlalu dan elang itupun menjadi tua. Pada suatu hari ia melihat seekor burung perkasa terbang tinggi di angkasa biru, burung itu melayang-layang dengan indah dan lincah melawan tiupan angin, hampir-hampir tanpa mengepakkan sayapnya yang kuat dan berwarna keemas-emasan.

Elang tua itu melihat ke atas dengan rasa kagum.

“Apakah itu?” tanyanya kepada temannya.

“Itu elang, raja semua burung,” kata temannya. “Tetapi jangan terlalu memikirkan hal itu. Engkau dan aku berbeda dengan dia.

Maka elang tua itu tidak pernah memikirkan hal itu lagi. Akhirnya ia mati, dengan masih tetap mengira bahwa dirinya hanyalah seekor ayam saja.

Sekarang aku tersadar sebelum terlambat, aku adalah rajawali perkasa, aku bukan anak ayam! Aku adalah jiwa, aku bukan tubuh, pikiran atau emosi.

----------

Bahagia

(MP 28)

Seorang pria bergegas datang kepada seorang Guru, dengan memelas dia berkata: “Guru, saya sangat membutuhkan bantuan Guru, hampir gila rasanya diri ini. Kami hidup dalam satu kamar, isteriku, anak-anakku, mertuaku. Emosi kami selalu tegang, kami sering saling berteriak dan bertengkar, kamar itu seperti neraka!!”

Sejenak, dengan tenang sang Guru menatap wajah pria tadi dan kemudian berkata: “Engkau berjanji mau melakukan apa yang aku katakan?” Tanpa pikir panjang pria itu menyahut: “Saya bersumpah, apapun yang Guru perintahkan akan saya lakukan!”

“Bagus, apakah engkau juga punya binatang piaraan?” “Punya Guru, seekor lembu, dua ekor kambing dan enam ekor ayam.”

“Masukkan semua binatang itu kekamar bersamamu, lalu datanglah kemari seminggu lagi.” Pria itu tertegun, tetapi dia terlanjur berjanji melakukan apapun yang diperintah Gurunya. Maka dimasukkannya semua binatang itu ke kamarnya. Kemudian setelah seminggu dengan mengibakan dia mengeluh: ”Guru, syaraf saya hancur. Kotor! Bau! Gaduh! Kami semua hampir gila!”

“Sekarang pulanglah,” kata sang Guru, “keluarkanlah semua binatang itu dari kamarmu.”
Sambil berlari, pria itu bergegas pulang ke rumah. Hari berikutnya dia kembali dengan mata berbinar-binar. “Nyamannya hidup ini! Semua binatang sudah dikeluarkan, rumah menjadi seperti Firdaus, begitu tenang, bersih dan luas! Terimakasih Guru!

Ternyata, dengan mensyukuri apa yang kita punyai saat ini, kita bisa hidup bahagia.

----------

Monday, October 27, 2008

Atlantis dan Segitiga Bermuda

KISAH ATLANTIS DAN SEGITIGA BERMUDA
Dirangkum : Bernard Prasodjo

Sejarah singkat benua yang hilang
Sebuah daratan seluas benua Eropa, dengan kota-kota yang indah, teknologi yang maju dan dengan pemerintahan yang diimpikan semua orang ..., dilanda bencana alam yang dahsyat, luluh lantak dan tenggelam ke dasar laut, lenyap untuk selamanya. Legenda mengenai Atlantis ini sudah muncul lebih dari dua ribu tahun yang lalu, dan bagaimanapun kemungkinan kebenarannya, ini merupakan peninggalan yang sangat terhormat; karena yang mula-mula memunculkan kisahnya adalah Plato.

Filsuf besar Yunani ini menulis tentang Atlantis dalam dua dari dialog-dialognya, “Timaeus” dan “Critias”, sekitar tahun 370 sebelum masehi. Plato menyatakan bahwa kisah ini, yang menurutnya adalah nyata, berasal dari catatan berumur 200 tahun peninggalan penguasa Yunani, Solon yang mendengar tentang Atlantis dari seorang pendeta Mesir. Plato mengatakan bahwa benua itu terletak di Samudera Atlantik didekat selat Gibraltar sebelum akhirnya hancur 10.000 tahun yang lalu.

Di dalam “Timaeus”, Plato menggambarkan Atlantis sebagai bangsa yang makmur dan sedang memperluas kekuasaannya, “Sekarang di Benua Atlantis terdapat sebuah kerajaan yang besar dan terkenal, dengan penguasa bijaksana yang memerintah seluruh benua dan beberapa pulau lain disekitarnya,” tulisnya, “Dan, lebih jauh lagi, penduduk Atlantis merupakan bagian dari bangsa Libya yang membentang dari Heracles sampai Mesir, dan dari Eropa sampai Tirenia.”

Plato selanjutnya mengatakan bagaimana Atlantis membuat sebuah kesalahan fatal dengan berusaha menaklukan Yunani, mereka tidak sanggup mengalahkan pasukan Yunani, dan karena kekalahan ini, bencana alam menyusul dan mengakhiri nasibnya.

“Timaeus” melanjutkan; “Tetapi setelah itu berlangsung gempa bumi dahsyat dan banjir besar; karena nasib buruk, dalam sehari-semalam semua orang yang menyukai perang ini tenggelam ditelan bumi, demikian juga dengan Benua Atlantis, lenyap di kedalaman lautan.”

Yang menarik, Plato lebih lanjut mengisahkan tentang Atlantis dalam cerita yang lebih menjurus ke metafisika di dalam “Critias”. Di situ dia menggambarkan benua yang hilang itu sebagai kerajaan Poseidon, Dewa Laut. Atlantis adalah juga sebuah masyarakat yang terhormat dan canggih, yang selalu dalam kedamaian selama berabad-abad, sampai pada akhirnya orang-orangnya tidak lagi merasa puas dan menjadi tamak, marah karena mereka mengingkari kehormatannya, Zeus memutuskan menghukum mereka dengan menghancurkan Atlantis.

Walaupun Plato merupakan orang yang pertama kali menggunakan kata “Atlantis”, ada kisah yang mendahului legenda ini, ada sebuah legenda Mesir yang mungkin didengar oleh Solon ketika dia pergi ke Mesir, yang beberapa tahun kemudian diceritakannya pada Plato, sebuah suku bangsa di pulau Keftiu, yang menurut legenda Yunani, tempat dimana salah satu dari empat pilar penyangga langit berada, dikisahkan mengenai sebuah bangsa yang penuh kemuliaan dan mempunyai peradaban yang sangat maju, yang kemudian hancur dan tenggelam ke dasar samudra.

Yang lebih penting, ada sebuah kisah lain yang mirip dengan cerita mengenai Atlantis yang lebih mendekati dunia Plato, sebuah istilah yang berhubungan dengan waktu dan ilmu bumi ..., dan ini lebih berdasarkan kenyataan:

Peradaban Minoan yang berlandaskan pada budaya yang mulia dan damai, berada di pulau Kreta, 2200 tahun sebelum masehi. Di pulau Minoan di kawasan Santorini, yang kemudian dikenal dengan Thera, ada sebuah gunung berapi yang sangat besar, pada tahun 1470 SM, gunung itu meletus dengan kekuatan yang diperkirakan lebih besar dari letusan gunung Krakatau, melenyapkan semua yang ada dipermukaan tanah, gempa bumi dan tsunami yang menyertainya, menghancurkan kebudayaan Minoan yang tersisa. Mungkin Santorini adalah “Atlantis yang sebenarnya”. Beberapa orang yang tidak setuju dengan pendapat ini, mengemukakan alasan bahwa Plato menyatakan Atlantis tenggelam 10.000 tahun yang lalu, sedangkan bencana Minoan terjadi 3.500 tahun yang lalu, mungkin saja ada kesalahan penterjemahan tentang tahun-tahun yang sebenarnya ditulis oleh Plato, atau mungkin saja dengan sengaja dia telah mengaburkan kenyataan sejarah demi kepentingannya. Masih ada satu kemungkinan kuat lainnya; Plato hanya mengarang kisah mengenai Atlantis ini.

Kisah benua yang tenggelam ini terus hidup dari generasi kegenerasi selanjutnya. Seorang pemikir Yunani lainnya, seperti Aristoteles dan Pliny, mempertanyakan mengenai eksistensi Atlantis, sedangkan Plutarch dan Herodotus menulisnya sebagai kenyataan sejarah. Atlantis sekarang menjadi cerita rakyat di seluruh dunia, tergambar di peta, dan terus dicari oleh para penjelajah.

Pada tahun 1882, Ignatius Donnelly, anggota konggres Amerika dari Minnesota, memperkenalkan legenda ini kepada masyarakat Amerika melalui bukunya, Atlantis: sebuah dunia yang sangat kuno, kemudian seorang Paranormal, Edgar Cayce (1877 - 1945) menjadi seorang ahli mengenai seluk beluk Atlantis, dia dikenal luas sebagai “The Sleeping Prophet”. Cayce dikenal mempunyai keahlian melihat ke masa depan dan berkomunikasi dengan roh orang yang sudah lama sekali meninggal.

Cayce mengatakan bahwa Atlantis terletak di dekat pulau Bermuda Bimini. Dia yakin bahwa penduduk Atlantis menguasai teknologi yang sangat maju, termasuk “Kristal Api” yang mempunyai energi teramat kuat, yang digunakan sebagai sumber energi. Bencana yang disebabkan oleh tidak dapat dikontrolnya kristal api ini, mengakibatkan tenggelamnya Atlantis, ini kendengaran seperti peringatan akan bahaya tenaga nuklir. Karena kristal api yang sudah rusak ini tetap aktif di bawah gelombang samudra, dan terus memancarkan gelombang energi yang mengganggu navigasi kapal atau pesawat terbang yang melintas, daerah Bermuda ini kemudian oleh Cayce disebut dengan segitiga Bermuda.

Cayce meramalkan bahwa sebagian dari Atlantis akan kembali muncul ke permukaan pada akhir abad ke duapuluh satu ini. Dengan penjejakan sonar dan pengetahuan modern yang disebut lempeng tektonik, belum dapat dipastikan apakah Atlantis benar-benar pernah ada. Tetapi terdapat persamaan budaya dan legenda pada suku bangsa di sekitar kawasan itu tentang adanya Atlantis, walaupun dalam versi dan nama yang berbeda.

Riwayat singkat segitiga Bermuda

Segitiga Bermuda sering disebut juga dengan Limbo of the lost, The twilight zone, Hoodoo Sea, Devil’s Triangle.

Kawasan berbentuk segitiga di samudra Atlantis yang dibatasi oleh Bermuda, Puerto Rico dan Fort Lauderdale-Florida ini, sebelum tahun 1964 mempunyai julukan-julukan yang terkenal ini, tetapi karena adanya laporan-laporan aneh yang terjadi di situ atau di dekatnya yang tercatat selama berabad-abad. Pada kenyataannya, banyak yang mengatakan bahwa Christopher Columbus adalah salah satu saksi keanehan Segitiga Bermuda ini. Ketika kapalnya, Nina, Pinta dan Santa Maria berlayar melintasi kawasan itu pada tahun 1492, dilaporkan bahwa kompas Columbus bergerak kacau dan bahwa mereka melihat cahaya aneh di angkasa, dalam catatan yang dibuat Columbus, ketidak-tepatan kompasnya dikiranya tidak lebih dari ketidak cocokan antara arah utara yang sebenarnya dan arah utara magnetik. Sedangkan mengenai cahaya di langit, Columbus menulis, dia melihat nyala api yang besar sekali, yang akhirnya jatuh ke laut - kemungkinan sebuah meteor. Sekali lagi dia melihat cahaya di angkasa pada tanggal 11 Oktober. Ini adalah sehari sebelum pendaratannya yang sangat terkenal itu. Cahaya itu berkelebat di dekat Cakrawala, di mana benua yang hilang itu berada.

Kejadian bersejarah lain yang sampai sekarang masih ada tentang segitiga Bermuda adalah penemuan kembali Mary Celeste, kapal layan ini ditemukan telah ditinggalkan di tengah laut pada tahun 1892, kira-kira 400 mil diluar jalurnya dari New York menuju ke Genoa, tak ada tanda-tanda keberadaan 10 orang awaknya atau apa yang terjadi pada mereka, karena sekocinya juga hilang, kemungkinan besar mereka meninggalkan Mary Celeste karena amukan badai yang mereka perkirakan tidak akan dapat ditahan oleh kapal itu, tetapi apa yang semakin membuat segitiga Bermuda ini bertambah misterius adalah karena kapal itu tidak berada di dekat segitiga Bermuda, tetapi ditemukan di lepas pantai Portugal.

Legenda segitiga Bermuda ini sebenarnya dimulai pada tanggal 5 Desember 1945, dengan hilangnya penerbangan 19 yang sangat terkenal itu, lima pesawat pembom hilang dalam misi latihan rutin, demikian juga tim penyelamat yang mencari mereka yang terdiri dari enam pesawat terbang dengan 27 awak,hilang tanpa jejak, tidak ditemukan serpihan penerbangan 19 itu.

Ada kurang lebih 200 kecelakaan besar dan aneh yang menambah kemisteriusan kawasan itu, seorang penulis bernama V. Gaddis pada tahun 1964 menjuluki kawasan itu dengan Segitiga Bermuda, dalam sebuah artikel di majalah fiksi, Argosy. Masyarakat begitu tertarik pada phenomena ini dan lebih dipacu lagi oleh buku bestseller tulisan Charles Berlitz yang juga berjudul Segitiga Bermuda. Banyak orang masih penasaran dan terus mencari petunjuk-petunjuk baru, untuk membuktikan adanya Atlantis dan Segitiga bermuda ini. Ataukah ini semua hanyalah isapan jempol atau kisah fiksi semata?

----------

Penyembuhan Lumba-lumba

PENYEMBUHAN LUMBA-LUMBA

Seorang ibu, Tabitha Brice, mengirimkan pesan yang penuh pengharapan bagi pengobatan anaknya yang bisu, yang berusaha memperoleh kesembuhan dengan bantuan lumba-lumba. Nikki anak laki-lakinya yang berusia 8 tahun mencengangkan dunia medis ketika dia dapat berbicara untuk yang pertama kalinya, setelah menjalani terapi yang melibatkan lumba-lumba, dialah yang pertama kali menjalani penyembuhan dengan cara ini.

Nikki yang mengalami kerusakan otak saat dilahirkan, tidak pernah belajar bicara walaupun secara fisik seharusnya dia bisa melakukannya, dia memperoleh kesembuhan yang sangat ajaib setelah menjalani perawatan di “Pusat Penyembuhan Lumba-lumba bagi manusia” di Florida.

Keluarganya membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk mengumpulkan uang sebanyak £10.500 yang dibutuhkan untuk datang ke Miami, sebuah tindakan nekat untuk membantu Nikki agar bisa bicara, dan terobosan terjadi pada pertengahan minggu ketiga proses perawatan intensif yang sedang berjalan.

Nikki memecahkan kesunyiannya sendiri ketika dia menunjuk ke sangkar lumba-lumba dan berkata bahwa dia ingin bergabung dengan sahabat mamalianya untuk berenang bersama-sama dengan mengatakan “in” (masuk).

Dan sejak saat itu dia mengatakan lebih banyak lagi kata-kata, termasuk nama panggilan neneknya yang selalu menemaninya, dan dia memberitahukan keluarganya yang tak henti-hentinya mengajarikan kata-kata baru dengan mengatakan “cukup”.

Seiring dengan kemajuan kesembuhan Nikki yang menakjubkan itu, nyonya Brice, mengirimkan pesan pengharapan dari Florida kepada Philomena Lapinski, yang juga sedang berusaha menyembuhkan anaknya Shireen.

Pada sebuah kartu pos yang dikirimkan ke rumah nyonya Lapinski, Tabitha berkata, “Semua yang dibayarkan ada gunanya, pusat penyembuhan lumba-lumba sangat memuaskan, jangan kehilangan harapan.”

Dia berkata: “Saya sungguh gembira Nikki dapat sembuh, ini sebuah berita besar dan sangat menggembirakan saya.”

“Tabitha sangat mendukung dan berjanji membantu mengumpulkan dana yang dibutuhkan untuk membayar perawatan Shireen nanti kalau dia kembali dari Florida, kartu posnya sungguh merupakan pendorong.”

Shireen menderita Autisme dan tidak mampu belajar dan menjadi sangat frustasi karena tidak dapat mengekspresikan dirinya karena tidak bisa berbicara.

“Metoda konvensional benar-benar tidak dapat menolongnya dan penyembuhan Lumba-lumba adalah satu-satunya harapan kami.”

“Sungguh sangat banyak uang yang dibutuhkan, tetapi sampai saat ini saya sudah berhasil mengumpulkan £ 4.213, sejak saya mulai mengumpulkannya tiga bulan yang lalu dan saya berharap bantuan uang dari Tabitha akan segera datang.”

Ny. Lapinski, suaminya Victor dan adik Shireen, Alexander, bersiap-siap melakukan perjalanan bersama ke Florida untuk menjalani perawatan selama tiga minggu di Florida.

Pemilik Virgin, Richard Branson menyumbang tiket perjalanan bagi keluarga ini dan banyak lagi sumbangan anonim yang berdatangan.

Tabitha menelpon dari Florida : “Nikki mengalami kemajuan yang besar sejak perawatan lumba-lumba itu, saya terdorong untuk membantu yang lain juga.”

“Setiap hari dia mengalami kemajuan dan lagi-lagi membuat kami tercengang, perbendaharaan katanya makin bertambah sepanjang waktu dan dia terus berusaha mengucapkan kata-kata baru, ini benar-benar seperti dongeng kecuali yang kami alami ini adalah kenyataan.”

“Saya tidak tahu bagaimana perawatan lumba-lumba bekerja, lumba-lumba merupakan penolong yang ajaib.”

Nikki baru menjalani separuh program perawatan intensif yang dipimpin oleh Dr. David Nathanson. Dibawah program yang dirancang khusus, Nikki berenang 40 menit sehari bersama lumba-lumba. Para ilmuwan tercengang atas efek penyembuhan yang dapat diberikan oleh lumba-lumba pada orang yang menderita depresi atau orang yang mempunyai kesulitan dalam belajar. Diperkirakan bahwa suara makhluk itu di bawah air ketika berkomunikasi ikut ambil bagian.

Chris Connell, juru bicara Miami Center, yang mempunyai tingkat keberhasilan sampai 97% berkata: Berenang bersama lumba-lumba merupakan bagian penting dari perawatan bukan hanya karena memberikan keuntungan dalam penyembuhan, tetapi juga sebagai alat untuk memotivasi.
“Sesi berenang bersama lumba-lumba selama 40 menit yang dilakukan bersamaan dengan pelajaran konvensional dan terapi fisik, mendorong anak-anak ini melakukan yang benar.”

Dr. David Nathanson, yang membimbing Nikki dalam terapi intensif selama tiga minggu berkata : “Saya sangat puas dengan Nikki, sikapnya sangat baik dan kami sangat gembira karena dia dapat mulai berbicara, jelas ini baru awalnya dan banyak hal lain yang harus segera dilakukan, tetapi Nikki sudah memecahkan sendiri dunia sepinya.”

Penelitian Ilmiah

Selama lebih dari 20 tahun telah dilakukan penelitian secara intensif mengenai hubungan lumba-lumba dengan penyembuhan. DR. Besty Smith, pengajar Antropologi di Universitas Internasional Florida, adalah yang secara resmi memulai studi ini di tahun 1971, walaupun DR. John Lilly sebenarnya sudah mulai melakukannya sejak tahun 1950. Ada lebih dari 150 ekor lumba-lumba yang membantu penelitian penyembuhan ini di seluruh dunia. Penelitian ilmiah sekarang ini menunjukkan bahwa berinteraksi dengan lumba-lumba dapat mempunyai efek seperti berikut:

  • mengurangi strees dan meningkatkan relaksasi
  • meredakan depressi
  • membantu orang yang mempunyai kesulitan seperti “Down’s Syndrome”, Autisme, ADD, sakit otot dan sakit tulang belakang.
  • memacu produksi T-Cell yang memerangi infeksi
  • merangsang produksi Endorphin dan hormon
  • membantu penderita kanker dan AIDS.

Hasil penelitian ini bisa dilihat dengan memonitor corak gelombang otak, tes psikologis dan mempelajari susunan kimia darah untuk pelepasan endorphin. Semua ini menunjukkan bahwa dengan kehadiran lumba-lumba, menyebabkan otak berada dalam tingkat alpha. Pengaruh psikologis yang sangat besar nampak pada kesehatan dan kekebalan tubuh, tingkat kegiatan otak dan pertumbuhan sel baru.

Ada banyak teori sehubungan dengan efek penyembuhan yang dilaporkan: dari pengaruh meningkatnya relaksasi, perangsangan sistem kekebalan tubuh, pembebasan emosi sering terjadi ketika berada bersama lumba-lumba, pergantian jaringan tubuh, sampai kekuatan penyembuhan yang diperoleh karena kegembiraan “Bioentrainment”, dan cinta tanpa syarat yang diperlihatkan oleh lumba-lumba itu.

Bioentrainment menunjukkan bawa bidang energi terpengaruh oleh gema simpatetik bidang energi lain. Bagi mereka yang sudah terbiasa dengan latihan nada dalam kelompok, Anda jumpai disini prinsip kerja yang sama, setiap orang mulai dengan nadanya sendiri, dan akhirnya nada itu menjadi sama. Lumba-lumba mempunyai pembawaan riang, damai dan penghibur, karena alasan ini, orang yang menderita depresi, terutama akan sangat responsif terhadap energi halus lumba-lumba.

Teori lain mengatakan bahwa suara lumba-lumba yang terpancar dari siulan dan celotehnya mempunyai efek sama dengan suara dan lagu dalam terapi musik. Seseorang yang berada di air dengan alat yang disebut “echolocation” yang diarahkan pada dirinya, alat ini akan bergema didalam tulang Anda dan Anda dapat merasakannya melewati tubuh Anda, terasa sebagai sensasi yang menggelitik.

Mengenai pengalaman menggetarkan berada di air bersama lumba-lumba, dan kesempatan membagikan pengalaman ini kepada orang lain, nampak mempunyai banyak efek positif dan banyak terdengar cerita mengenai terjadinya perubahan pada kehidupan orang-orang yang sudah berinteraksi dengan lumba-lumba, baik secara emosional maupun secara fisik. Apa yang nampak dalam pengamatan ini adalah: dengan kehadiran dan adanya energi lumba-lumba, menyebabkan terjadinya ATC (Altered State of Consciousness). Sumbatan emosional juga terlepas dan perubahan jalan hidup juga akan terjadi.

Ketika disadari bahwa tidak semua orang berkesempatan berenang bersama lumba-lumba, kebanyakan efek yang sama dapat pula dialami dengan memperhatikan video mengenai lumba-lumba yang dengan riang gembira melompat ke udara. Kedua kegiatan ini diperlihatkan untuk menciptakan efek psikologis pada tubuh yang terukur.

Kalau Anda merasa tertarik pada lumba-lumba disarankan Anda menyempatkan diri menyaksikan video yang mereka sediakan. Anda akan dapat merasakan sendiri beberapa kesembuhan dan kegembiraan yang dibagikan oleh lumba-lumba yang periang ini. Dan, sekarang di Jakarta, tepatnya di Taman Impian jaya Ancol, tersedia juga Penyembuhan dengan Lumba-lumba ini.

----------

Mengapa Dirawat di RSJ?

ALASAN MENGAPA DIRAWAT DI RSJ

Beberapa hari yang lalu, saya berkunjung untuk menjenguk kerabat di RSJ. Seorang dokter menghampiri saya untuk mengajak saya ngobrol-ngobrol tentang segala hal, mulai dari bagaimana penanganan pasien sampai ke masalah-masalah umum dalam hidup saya. Sampai tiba saatnya ketika saya bertanya kepada dokter itu,

“Dok, gimana sih caranya dokter ngetest pasien-pasien dokter itu masih gila atau sudah waras ?”

“Oh mudah saja, kami mengisi bathtub sampai penuh, lalu kami memberikan ke orang itu :

Sendok Teh
Gelas
Gayung

Lalu kita minta dia untuk mengosongkan Bathtub,” jawab si Dokter.

“Ooooh... kalo gitu saya pasti milih gayung, soalnya itu paling gede “

Terjadi keheningan sejenak

Lalu sang Dokter berkata, “Tidak, kalo orang itu sudah normal, dia akan cabut aja penyumbat Bathtub nya ... ngomong-ngomong, kamu mau kasur di dekat jendela atau tidak ?”

Sejak itulah saya dirawat disini... bagaimana dengan Anda ?

----------

Sunday, October 26, 2008

Lebih Jauh Mengenal MCKS

LEBIH JAUH MENGENAL MASTER CHOA KOK SUI
(MP 29)

GrandMaster Choa Kok Sui, adalah seorang warga Filipina yang telah memberikankan hadiah yang luar biasa bagi umat manusia ketika beliau memperkenalkan Ilmu dan Seni Penyembuhan Prana, Meditasi Jantung Kembar dan Yoga Arhatik kepada kita semua. Nama Chinanya, Choa Kok Sui, berarti “Rakhmat bagi dunia” dan memang demikianlah beliau. Misi GrandMaster Choa Kok Sui adalah mengajarkan Penyembuhan Prana tanpa pamrih melalui jalur cinta, pengetahuan dan pelayanan yang aktif. Keberhasilan globalnya merupakan buah dari cita-cita luhur, usaha, stamina dan kemauan keras.

GrandMaster Choa Kok Sui, seorang ilmuwan, adalah seorang empu Penyembuhan Prana dan Yoga Arhatik yang paling terkemuka di dunia. Sumbangan dan kepeloporannya dalam Seni Penyembuhan telah berhasil menyebarluaskan pemanfaatan ilmu Penyembuhan Prana untuk meningkatkan taraf hidup umat manusia di seluruh dunia. Beliau telah mempelajari prinsip-prinsip eksoterik dan esoterik serta metoda penyembuhan, meditasi dan terus menerus melakukan eksperimen, penelitian dan pembuktian akan kemanjurannya. Grand Master Choa Kok Sui juga bekerja sama secara langsung dengan para penyembuh dan mistikus timur terkemuka. Beliau berhasil menggabungkan seni penyembuhan dan meditasi menjadi ilmu pengetahuan praktis dan membuka pintu ilmu yang dahulu dianggap sebagai rahasia mistik. GrandMaster Choa Kok Sui telah memiliki reputasi sebagai pribadi yang mampu mengubah prinsip-prinsip dan ritual mistik kuno menjadi ilmu pragmatis yang cocok diterapkan pada masa dan zaman ini.

Pelopor Ilmu dan Seni Penyembuhan Prana Modern

Master Choa Kok Sui adalah salah satu dari Master energi terbesar pada generasi kita. Dalam mengembangkan teknik-teknik penyembuhan Prana modern yang digunakan saat ini, teknik penyembuhannya lebih dikenal sebagai “Penyembuhan Prana Master Choa Kok Sui,” Master Choa memang telah menciptakan standar pemahaman baru atas penyembuhan itu sendiri.

Master Choa tidak hanya mempelopori teknik komprehensif yang dirancang untuk membersihkan dan memberikan energi pada tubuh fisik, sehingga mendorong kemampuan tubuh menyembuhkan dirinya sendiri, bahkan dia mempelopori cara baru yang belum pernah digunakan sebelumnya agar dapat menjelaskan dengan seksama konsep yang ditemukannya. Beliau telah berhasil menunjukkan bahwa energi merupakan faktor penting dalam penyembuhan tubuh fisik, dan dengan menggunakan Psikoterapi Prana, juga menyembuhkan gangguan kejiwaan.

Master Choa memformulasikan sebuah sistem yang mudah dipelajari dan mudah digunakan, demikian sederhananya sehingga bahkan murid barupun dengan cepat dapat menyembuhkan penyakit sederhana, memungkinkan mereka memperoleh hasil positif dengan segera.

Murid-murid Master Choa sungguh beruntung dapat belajar berbagai metoda mencapai sukses dalam kehidupan ini, dengan memanfaatkan teknik-teknik yang demikian efektif. Cara yang sangat manjur ini dengan jelas mencerminkan jangkauannya yang luas pada berbagai pemanfaatan energi dan pemahamannya yang mendalam pada kehidupan itu sendiri.

Melalui ajarannya, para murid mampu menciptakan keseimbangan dan mempertahankan keberhasilan dan keharmonisan. Beliau membimbing mereka melalui rentang kemungkinan pemanfaatan Prana yang demikian luas yang melingkupi hampir semua segi kehidupan.

Perancang Meditasi Jantung Kembar
Sejak awal, begitu mempelajari Penyembuahn Prana Tingkat Dasar, banyak orang langsung “jatuh Cinta” pada Penyembuhan Prana, bukan hanya oleh tekniknya yang sederhana, mudah dipelajari dan bermanfaat saja, tetapi terlebih oleh ajaran pembentukan watak yang jarang dijumpai di tempat lain, banyak orang yang ditransformasikan ke arah yang lebih baik setelah mempelajarinya. Hal menarik lain yang sangat penting adalah di ajarkannya Meditasi Jantung Kembar, yang merupakan sebuah bentuk pelayanan pada dunia dan umat manusia, dengan melakukan Meditasi Jantung Kembar ini secara teratur, banyak manfaat yang bisa dipetik oleh para praktisinya, manfaat itu antara lain adalah:

  • Peningkatan intuisi;
  • Peningkatan kemampuan penyembuhan;
  • Memiliki kemampuan mental yang lebih tajam dan terorganisir;
  • Meningkatnya kedamaian batin, cintakasih-kebaikan dan belarasa;
  • Menjadi lebih toleran;
  • Meningkatnya hasrat untuk melakukan pelayanan spiritual;
  • Auranya menjadi lebih cerah dan seimbang dengan cakra-cakra yang lebih besar;
  • Meningkatnya kontak jiwa dan kebersatuan Ilahi;
  • Rangsangan yang aman pada kemampuan waskita;
  • Jasmani yang lebih sehat;
  • Kehidupan yang sukses dengan lebih sedikit stress
  • Serta kepribadian yang lebih baik.

Pencetus Yoga Arhatik
Bagi mereka yang mencari di jalur spiritual, Master Choa telah mengembangkan sebuah sistem latihan yang bisa membawa seseorang menuju penyadaran jiwa. Yoga Arhatik adalah non-sektarian (tidak terkait dengan agama tertentu), dan bisa menjadi alat untuk meningkatkan pemahaman setiap pribadi yang mau menerima keberadaan Yang Maha Tinggi atau Tuhan. Penggabungan berbagai praktek yoga (dari berbagai tradisi) yang fantastik ini, memperkenalkan berbagai metoda yang dimaksudkan untuk mempercepat pertumbuhan spiritual dengan aman. Teknik yang sangat kuat ini menggunakan teknologi kuno dalam sebuah kombinasi yang kreatif dan orisinil agar dapat mengaktifkan dan menyelaraskan cakra-cakra untuk membangkitkan energi kundalini atau “api suci.”

Yoga arhatik merupakan teknik meditasi tingkat tinggi, yang mampu mengembangkan intuisi yang lebih tinggi, kemampuan mental yang lebih maju, emosi yang stabil dan lembut serta mempunyai sifat dan watak yang baik.

Ilmuwan
Berpendidikan sebagai insinyur kimia, sekarang para muridnya sering menjulukinya dengan “Ilmuwan Jiwa,” Orientasi ilmiah ini memungkinkannya dengan hati-hati men-sistematis-kan teknik-teknik Penyembuhan Prana dan Yoga Arhatik.

Melalui penelitian yang terus menerus, Master Choa menciptakan disiplin yang disebut dengan “teknologi Jiwa.” Pemahamannya jelas, kuat, berjangkauan jauh kedepan dan menarik perhatian umat manusia. Sebagian dari materinya, dasar-dasarnya sudah diberikan dalam “Meditasi pada Penyadaran Jiwa.”

Guru
Sering kali orang bertanya-tanya, bagaimana seorang cerdas, pengusaha mandiri dan ilmuwan terampil bisa menjadi seorang Guru yang tercerahi. Ini semua merupakan kelebihan yang menjadikan Master Choa seorang Guru Spiritual yang unik di zaman modern ini. Tanpa henti, beliau melakukan perjalanan keliling dunia, mengajar orang dari semua profesi. Ajarannya telah menyebabkan perubahan kesadaran yang berarti pada murid-muridnya. Di akhir sebuah seminar dua hari, para muridnya bisa merasakan peningkatan spiritual, kesiagaan mental, keseimbangan emosi dan tingkat energi yang lebih tinggi. Metoda pengajarannya yang pragmatis, memungkinkan para muridnya menyerap pelajaran yang padat yang masih akan relevan sepanjang hidupnya. mereka tidak hanya mengalami peningkatan yang berarti dalam dirinya, namun ketika menjadi seorang pengajar, mereka juga bisa menularkan teknologi maju ini untuk merubah orang lain. Master Choa telah mendidik para instruktur di seluruh dunia agar bersama-sama menyebarkan ajaran Penyembuhan Prana ini. Kursus-kursus yang diadakan oleh Master Choa antara lain adalah:

  1. Penyembuhan Prana Tingkat Dasar - Mengajarkan cara menyembuhkan diri sendiri dan membantu sesama dalam penyembuhan dengan menggunakan teknik pembersihan dan pemberian energi dengan prana biasa. Teknik sederhana penelusuran dengan tangan untuk merasakan kelainan pada cakra dan aura dilanjutkan dengan pembersihan dan pemberian energi dengan tangan dan niat. Walau masih tingkat dasar, penyembuh sudah diajar bagaimana menyembuhkan tanpa menguras energi diri sendiri dan cara menghindari kontaminasi dari pasien. Kursus ini juga mengajarkan fungsi aura dan cakra.
  2. Penyembuhan Prana Tingkat Lanjut - Menggunakan teknik tingkat lebih tinggi, memanfaatkan prana berwarna dalam jumlah, kadar, urutan dan kombinasi yang tepat. Ini terutama untuk melatih penyembuh agar lebih mahir sehingga dapat menangani penyakit berat dengan cepat. Diajarkan juga teknik Penyembuhan Ilahi, Penyembuhan Instruktif dan Masal.
  3. Psikoterapi Prana - Ini tentang penangan gangguan kejiwaan, dengan metoda membersihkan dan menghancurkan bentuk pikiran dan elemental yang menyebabkan fobia, trauma, stress, tertekan, gagasan obsesif, depresi, mengamuk, paranoid dan masalah psikologis lainnya. Juga diajarkan teknik membuat perisai untuk melindungi cakra dan aura dari gangguan negatif serta transmutasi energi yang berlebihan.
  4. Penyembuhan Prana dengan Kristal - Di sini diajarkan cara membersihkan kristal atau batu mulia untuk menghilangkan program dan kesan-kesan terdahulu, kemudian memprogramnya untuk tujuan tertentu, termasuk untuk menyerap dan menghancurkan energi berpenyakit.
  5. Pertahanan Diri Secara Psikik - Kumpulan teknik tingkat tinggi yang revolusioner untuk membuat perisai energi bagi orang yang Anda kasihi atau diri sendiri dari serangan fisik, eterik, emosi, mental dan psikik, apakah itu dilakukan secara tidak sadar ataupun si sengaja. Juga diajarkan bagaimana membuat perisai itu sangat kuat dan tidak dapat ditembus sehingga programnya tidak dapat dihapus atau dihancurkan.
  6. Pengembangan Kemampuan Kewaskitaan - Sebuah kursus yang menawarkan pendekatan langsung untuk memahami penggunaan berbagai “mata batin.” Di sini diajarkan bagaimana meningkatkan kemampuan waskita. Anda akan kagum betapa cepat para peserta dapat melihat cakra dan aura hanya dalam beberapa sesi latihan saja.
  7. Kriyashakti dan penyembuhan finansial - Kriyashakti merupakan keharusan bagi mereka yang menginginkan segala sesuatu berjalan dengan baik dengan hasil maksimal dengan sumber daya minimal. Dalam kursus ini diajarkan cara efektif menciptakan dan mewujudkan bentuk pikiran bagi kemakmuran, hubungan, dan spiritual.
  8. Feng Shui dengan Prana - Dalam kursus ini diajarkan cara sederhana namun efektif untuk mengundang energi kemakmuran, kecerdasan, kesehatan dan spiritual dengan metoda Feng Shui yang lain dari yang lain, karena di sini kita diajar bagaimana menggunakan energi berwarna untuk keperluan Feng Shui.
  9. Manajemen Perusahaan dengan Prana - Ini adalah kursus yang menarik yang antara lain mengajarkan mengenai “Pengetahuan tentang Waktu, Tujuh Sinar, Perlambang,” dan hukum kemakmuran.
  10. Meditasi pada Penyadaran Jiwa - Hal-hal yang sebelumnya tidak kita sadari di tampilkan dalam kursus ini, mengenai 3 benih permanen, namaste, dan bagaimana kita bisa menyatu dengan jiwa luhur. Ini merupakan kursus untuk mempersiapkan para peserta sebelum mengikuti kursus Yoga Arhatik.
  11. Yoga Arhatik - Dikatakan bahwa ini adalah kursus prana yang paling bagus dan menarik. Merupakan gabungan berbagai teknik yoga menjadi sebuah sistem yang praktis. Dengan latihan teratur, perkembangan menjadi “Tubuh Energi Keemasan” yang merupakan kunci panjang umur dan integrasi spiritual bisa terwujud. Arhatik Yoga mendorong para praktisinya untuk memiliki kehidupan spiritual dan material yang seimbang.

Penulis
Gaya pengajaran Master Choa Kok Sui yang dinamis tercermin pada tulisannya yang langsung ke masalahnya dan tidak berbelit-belit. Karena tidak semua orang berkesempatan merasakan kebijaksanaan dan energi Master Choa secara langsung dengan mengikuti lokakaryanya, dengan membaca bukunya, seseorang bisa memperoleh pemahaman yang lebih dalam pada teknologi Master Choa yang unik sehingga dengan cepat dapat mencapai tingkat lebih tinggi kebersatuan dengan jiwanya, dapat menemukan banyak “rahasia” esoterik, dan mempelajari teknik-teknik praktis dalam menjalani hidup dengan lebih lengkap dengan lebih sedikit stress dan dengan produktivitas yang lebih tinggi. Master Choa Kok Sui yakin bahwa kita, penghuni planet bumi ini, telah siap untuk sebuah perubahan kesadaran yang mendasar. Kita sangat beruntung dapat mengantisipasinya dengan bimbingan Master Choa Kok Sui, beliau akan memberikan pengetahuan yang lebih menakjubkan serta pemahamannya yang tak terbatas pada berbagai pokok pikiran baru.

Pelopor Penyembuhan Prana Modern dan Yoga Arhatik ini adalah seorang penulis buku bertaraf internasional, buku-bukunya antara lain adalah:

  1. Mukjizat Penyembuhan Prana (edisi ke 3). Mula-mula diterbitkan pada tahun 1987 dengan judul Ilmu dan Seni Penyembuhan dengan Tenaga Prana, Master Choa mengkonsepkan pemahaman yang segar dan jauh lebih mendalam mengenai penyembuhan energi, menggunakan semua sumber kehidupan yang sudah disediakan oleh alam. Energi prana sering disebut dengan Energi Vital atau energi kehidupan. Buku ini sudah diterjemahkan ke lebih dari 30 bahasa, dan sudah tersebar ke lebih dari 60 negara. Berikutnya adalah:
  2. Penyembuhan Psikoterapi dengan Tenaga Prana (1990), membahas bagaimana merawat penyakit yang disebabkan oleh gangguan kejiwaan.
  3. Penyembuhan Prana Tingkat Lanjut (1992), membahas bagaimana merawat penyakit berat seperti kencing manis, kanker dan sebagainya dengan prana berwarna.
  4. Penyembuhan Prana dengan Kristal (1996), membahas kristal sebagai alat bantu penyembuhan, karena kristal dapat memadatkan, menyimpan dan melipat-gandakan energi.
  5. Pertahanan Diri Secara Psikik untuk Rumah dan Kantor (1999), mengajarkan bagaimana membuat perisai dan menangkal serangan psikik, baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja.
  6. Meditasi Penyadaran Jiwa (2000). Membahas tentang teknik meditasi kuno yang dahulu hanya diajarkan kepada murid senior pilihan saja. Mempelajari cara menemukan jiwa sejati, mempelajari keberadaan tiga jenis benih energi di medan aura manusia dan sebagainya.
  7. Universal and Kabbalistic Chakra Meditation on the Lord’s Prayer (2002) (Buku ini dan yang berikutnya belum diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia).
  8. The Spiritual essence of Man, the Chakras and the Inverted Tree of Life. (2003).
  9. Hinduism Revealed (2004).
  10. Om Mani Padme Hum (2004).
  11. Dan masih ada 7 buku kecil The Golden Lotus Sutras of Master Choa Kok Sui (2003):
  • Beyond the Mind (Tentang Meditasi)
  • Experiencing Beeing (Tentang Kehidupan)
  • Possible Miracles (Tentang Penyembuhan)
  • Compassionate Objectivity (Tentang Pembentukan Watak)
  • Inspired Action (Tentang mengajar)
  • Achieve the Impossible (Tentang Manifestasi)
  • Creative Transformation (Tentang Latihan Spiritual),

Ke tujuh buku ini berisi kutipan perkataan Master Choa yang di sunting oleh Charlotte Anderson dari ceramah-ceramah beliau.

Dan masih ada beberapa buku lagi seperti: The Origin od Pranic Healing and Arhatic Yoga, The Excitence of God is Self Evident, Superbrain Yoga dan sebagainya.

BADAN KOORDINASI INTERNASIONAL

The Institute for Inner Studies, Inc.

  • Didirikan pada tahun 1988
  • Untuk menyebarkan ajaran Penyembuhan Prana ke negara-negara maju.
  • Berpusat di Manila
  • Alamat:

P. O. Box 4903, Makati Central Post Office, Makati City 1289, Philippines
Tel. (63-2) 819-1874; 812-2326; 813-2562
Fax. (63-2) 731-3828
E-mail: iis@pacific.net.ph; innerstudies @pacific.net.ph

The World Pranic Healing Foundation

  • Didirikan untuk menyebarkan ajaran Penyembuhan Prana ke negara-negara berkembang.
  • Indonesia adalah negara pertama yang menyebarkan Prana di luar Filipina.
  • Yayasan Prana adalah Yayasan pertama yang didirikan di luar Filipina.
  • Alamat:

Unit 2210, Medical Plaza Ortigas Condominium,
San Miguel Avenue, Ortigas Centre
Pasig City 1605, Metro Manila; Philippines
atau
P. O. Box 3521,
Makati Centrel Post Office
Makati City 1275, Philuppines
Tel. (63-2) 635-9732 / 33 / 34
Fax. (63-2) 636-3367
E-mail: wphf@iconn.com.ph
Website: www.worldpranichealing.com

Planetary Peace Movement

  • Menyebarkan Meditasi Perdamaian Semesta dan Iluminasi atau Meditasi Jantung Kembar ke Seluruh Dunia
  • Membuahkan kesehatan yang baik, mengurangi stress, lebih produktif, lebih bahagia, tenang dan memiliki batin yang hening.
  • Sehingga menjadikan dunia tempat yang lebih baik.
  • Alamat:

Suit 117 G/F Island Plaza,
Salcedo Building,
105 Alfaro St., Salcedo Village
1227 Makati City, Metro Manila, Philippines. Tel. (61-7) 5545-2097
E-mail: ppm_intl@hotmail.com
Website: www.meditatepeace.com

PENYEBARAN PRANA:
Saat ini Penyembuhan Prana secara resmi telah menyebar dan mempunyai perwakilan di lebih dari 60 negara di lima benua antara lain:
•Afrika Barat • Afrika Selatan • Amerika • Argentina • Australia • Austria • Belgia • Belize • Bosnia-Herzegovina • Brasil • Bulgaria • Canada • Caribia (Kepulauan) • Chili • Colombia • Costa-Rica • Croasia • Cyprus • Cekoslovakia • Dominika • Ekuador • El Salvador • Finlandia • Ghana • Guatemala • Hong Kong • Hongaria • India • Indonesia • Inggris • Iran • Irlandia • Italia • Jerman • Kazakstan • Kenya • Libanon • Lithuania • Malaysia•Mauritius (Kepulauan) • Mexico • Nederland • Oman • Panama • Perancis • Peru • Polandia • Portugal • Puerto Rico • Rusia • Singapura • Skotlandia • Slovenia • Spanyol • Sri Lanka • Suriah • Swiss • Thailand • Togo • Turki • Uni Emirat Arab • Uruguai • Venezuela • Yunani .

Perlu kita ketahui bersama bahwa Indonesia adalah negara pertama yang menyebarkan Penyembuhan Prana keluar Filipina, baru kemudian menyusul negara-negara lain. Demikian juga buku Ilmu dan Seni Penyembuhan dengan Tenaga Prana, yang pertama kali menterjemahkan dan memasarkannya di luar Filipina adalah Indonesia!

YAYASAN PRANA-NASIONAL INDONESIA

  • Saat ini mempunyai Perwakilan di 17 kota, yaitu:
  • •Bandung •Cirebon •Denpasar•Jember • Kupang• Malang • Medan • Padang • Palembang•Pangkal Pinang•Pematang Siantar•Pontianak •Semarang• Singkawang•Solo•Surabaya •Yogyakarta.
  • Mempunyai 80 pelatih aktif dan 18 000 alumni.
  • Alamat YPI Pusat:

Komplek Ruko Royal Sunter Blok F-21
Jl. Danau Sunter Selatan, Jakarta Utara.
Tel. 021-6509939, Fax. 021-6516660
E-mail: info@prana-indonesia
Website: www.prana-indonesia.com

KEGIATAN KEMANUSIAN MASTER CHOA KOK SUI

MCKS Food For the Hungry Foundation
(Yayasan Makanan untuk yang Lapar)

  • Didirikan pada tanggal 27 April 2004
  • Menyediakan makanan bagi para tuna wisma, miskin dan kelaparan, terutama anak-anak di seluruh dunia.
  • Alamat:

2209 Medical Plaza Ortigas
San Miguel Avenue, Ortigas Center,
Pasig City, 1605 Philippines
Tel. No.: 0632-6359734
Fax No.: 0632-6874726
Email Address: foodforthehungry2004 @yahoo.com

Humanitarian Legal Assistance Foundation, Inc.
(The Freedom Foundation / Yayasan bantuan Hukum untuk Kemanusiaan)

  • Didirikan pada tanggal 8 Februari 2002, untuk penghargaan universal pada hak asasi manusia.
  • Menyediakan bantuan hukum bagi mereka yang membutuhkan, terutama kaum miskin.
  • Membela mereka yang dihukum tanpa kesalahan.
  • Mengusahakan pembebasan bagi mereka yang ditangkap tanpa prosedur hukum yang benar.
  • Mengusahakan relokasi bagi anak-anak dan wanita yang di tahan di penjara khusus pria.
  • Alamat:

Unit 2211 Medical Plaza Ortigas
25 San Miguel Avenue,
Ortigas Center 1605 Pasig City

Adopt A Lama Program
(Program Adopsi seorang Lama).

  • Membantu menyediakan makanan bagi 4 500 Lama Tibet di pengasingan di Biara Sera Jhe di Karnataka, India.
  • Mengajarkan Penyembuhan Prana dan Yoga Arhatik kepada mereka.
  • Untuk berpartisipasi, kirimkan US $ 15.- per bulan.
  • Hubungi: shanti.ph@libero.it.

The Endowment Fund for World Peace and Global Healing, Inc.
(Dana Sumbangan bagi Perdamaian dan Penyembuhan Dunia).

  • Membiayyai tujuan jangka panjang GMCKS
  • Meringankan penderitaan dan meningkatkan semangat kemanusiaan
  • Mendukung program pendidikan, penelitian dan membantu organisasi sosial lain yang mengusahakan perdamaian dunia dan penyembuhan.
  • Menyediakan beasiswa bagi murid penyembuhan energi. Membantu klinik penyembuhan sosial, dll.
  • Alamat:

1023 Britts Mountain, PO Box 487
Ivy, Virginia 22945-0487 US
Badan ini menyediakan Bank Account melalui:
PNCBank, Delaware 080
Wilmington, DE

Master Choa Kok Sui Charitable Foundation, Inc.
(Yayasan Sosial Master Choa Kok Sui)

  • Yayasan sosial yang bertujuan membantu mereka yang membutuhkan pakaian, makanan dan program kesejahteraan
  • Masih dibutuhkan donasi dan sukarelawan untuk mendirikan tempat penampungan dan dapur umum.
  • Juga menyediakan pakaian hangat selama musim dingin
  • Mula-mula didirikan di New Jersey, Philadelphia dan Miami.
  • Alamat:

Attn. Scarlett Mendoza, President
400 East 57th Street
New York, New York 10022
atau www.friendsinneedusa.org untuk sumbangan yang menggunakan kartu kredit.

Masih ada beberapa yayasan sosial lain yang didirikan oleh Master Choa, seperti misalnya Friends in Need Program, All India Pranic Healing Foundation dan sebagainya.

Melihat begitu banyaknya yayasan yang telah didirikannya, kita menjadi tahu betapa besar perhatian dan kepedulian beliau akan kesejahteraan umat manusia. Itu juga tercermin ketika terjadi bencana tsunami di akhir tahun lalu, beliau sendiri menelpon beberapa penyembuh Prana di Indonesia menanyakan keadaan mereka, apa yang bisa beliau bantu dan mendorong mereka untuk segera mengumpulkan dana dan segera pula mengirimkan langsung kemasyarakat yang terkena bencana. Dan melalui Yayasan Prana Indonesia, beliau juga mengirimkan sejumlah uang untuk disumbangkan.

Keteladanan beliau perlu kita contoh, beliau tidak hanya mengajarkan dan menganjurkan orang agar berbuat kebaikan dan berlaku murah hati, tetapi beliau juga memberikan contoh konkrit, dengan menerapkan dan mempraktekkan apa yang diajarkannya dalam kehidupannya sehari-hari.

----------

Friday, October 24, 2008

Jangan Aktifkan Ponsel di Pesawat

Jangan Mengaktifkan Ponsel di Pesawat

Kami sudah mencoba mengedit dan memperhalus isi tulisan yang bernada jengkel dan agak emosional ini, walau di sana-sini masih terasa adanya aroma kejengkelan atas ulah beberapa orang di antara kita, karena pentingnya, tulisan ini tetap di muat di sini. Semoga kita semua peduli terhadap keprihatinan penulis artikel ini dan bertindak dengan lebih dewasa, bertanggng jawab, beradab, bukan masa bodoh, bersikap kekanak-kanakan dan hanya mementingkan diri sendiri. (He, he, he..., ikut emosi nih!). Seharusnya yang berwenang lebih gencar membangkitkan kesadaran tentang hal berikut ini.


Orang Indonesia High-Class, Tapi tidak mengerti bahasa Indonesia????

Saya sedih kalau ingat terbakarnya pesawat Garuda, GA 200 pada tanggal 7 Maret 2007, pukul 07.00 pagi, jurusan Jakarta-Yogyakarta di Bandara Adisucipto. Kejadian itu sungguh menyayat hati dan perasaan.

Kemudian saya teringat beberapa bulan yang lalu terbang ke Batam dengan menggunakan pesawat Garuda juga. Di dalam pesawat, disamping saya duduk seorang warga Jerman. Pada saat itu dia merasa sangat gusar dan terlihat marah, karena tiba-tiba mendengar suara handphone tanda sms masuk dari salah satu penumpang, di mana pada saat itu pesawat dalam posisi mau mendarat. Orang ini terlihat ingin menegur tetapi tidak berdaya karena itu bukan tugasnya.

Langsung saya tanya kenapa tiba-tiba dia bersikap seperti itu, kemudian dia bercerita bahwa dia adalah manager salah satu perusahaan industri, dia adalah Supervisor khusus mesin turbin. Saat dia melaksanakan tugasnya, tiba-tiba mesin turbin mati, setelah diselidiki ternyata ada salah satu petugas sedang menggunaka HP di dalam ruangan mesin turbin. Orang Jerman ini menjelaskan bahwa apabila frekwensi HP dengan mesin turbin ini kebetulan sama dan sinergi ini akan berakibat mengganggu jalannya turbin tersebut, lebih fatal lagi berakibat turbin langsung mati.

Cerita ini langsung saya kaitkan dengan peristiwa di atas, kalau saya tidak salah mendengar, mesin pesawat tiba-tiba mati pada saat mau mendarat. Mudah-mudahan peristiwa ini bukan akibat HP penumpang. Semoga tulisan ini bermanfaat untuk masyarakat yang sering bepergian dengan pesawat. (KOMPAS)

Kita ini memang High class. Handphone-nya mahal, transportasi pakai pesawat. Tapi minta ampun bodohnya. Ada yang tidak tahu kenapa larangan itu dibuat, ada yang tahu tapi tetap tak peduli. Kita harus selalu belajar dengan cara yang keras.


Buat yang belum tahu

Buat yang belum tahu, kenapa tidak boleh mengaktifkan handphone di pesawat, berikut penjelasannya:

Sekedar untuk informasi saja, mungkin rekan-rekan semua sudah mendengar berita mengenai kecelakaan pesawat yang baru “take-off” dari Lanud Polonia-Medan. Sampai saat ini penyebab kejadian tersebut belum diketahui dengan pasti.

Mungkin sekedar sharing saja buat kita semua yang memiliki dan menggunakan ponsel, telpon genggam atau apapun istilahnya. Ternyata menurut sumber informasi yang didapat dari ASRS (Aviation Safety Reporting System), ponsel merupakan kontributor cukup besar pada keselamatan penerbangan. Sudah banyak kasus kecelakaan pesawat terbang yang terjadi akibatkan ponsel. Mungkin informasi di bawah ini dapat bermanfaat bagi kita semua, terlebih yang sering menggunakan jasa pesawat terbang.


Contoh kasusnya antara lain:

Pesawat Crossair dengan nomor penerbangan LX498 baru saja “take-off” dari bandara Zurich, Swiss. Sebentar kemudian pesawat menukik jatuh. Sepuluh penumpangnya tewas. Penyelidik menemukan bukti adanya gangguan sinyal ponsel terhadap sistem kemudi pesawat.

Sebuah pesawat Slovenia Air dalam penerbangan menuju Sarajevo melakukan pendaratan darurat karena sistem alarm di kokpit penerbang terus meraung-raung. Ternyata, sebuah ponsel di dalam kopor dibagasi lupa dimatikan, dan menyebabkan gangguan terhadap sistem navigasi.Add Image

Boeing 747 Qantas tiba-tiba miring ke satu sisi dan mendaki lagi setinggi 700 kaki justru ketika sedang “final approach” untuk “landing” di bandara Heathrow, London. Penyebabnya adalah karena tiga penumpang belum mematikan komputer, CD player, dan electronic game masing-masing (The Australian, 23-9-1998).


Bagaimana dengan di Indonesia?

Begitu roda-roda pesawat menjejak landasan, langsung saja terdengar bunyi beberapa ponsel yang baru saja diaktifkan. Para”pelanggar hukum” itu seolah-olah tak mengerti, bahwa perbuatan mereka dapat mencelakai penumpang lain, disamping merupakan gangguan (nuisance) terhadap kenyamanan orang lain.

Dapat dimaklumi, mereka pada umumnya memang belum memahami tatakrama menggunakan ponsel, di samping juga belum mengerti bahaya yang dapat ditimbulkan ponsel dan alat elektronik lainnya terhadap sistem navigasi dan kemudi pesawat terbang. Untuk itulah ponsel harus dimatikan, tidak hanya di-switch agar tidak berdering selama berada di dalam pesawat.


Berikut merupakan beberapa bentuk gangguan yang terjadi di pesawat:

Arah terbang melenceng, Indikator HSI (Horizontal Situation Indicator) terganggu, Gangguan penyebab VOR (VHF Omnidirectional Receiver) tak terdengar, gangguan sistem navigasi, gangguan frekuensi komunikasi, gangguan indikator bahan bakar, gangguan sistem kemudi otomatis, semua gangguan di atas diakibatkan oleh ponsel, sedangkan gangguan lainnya seperti gangguan arah kompas komputer diakibatkan oleh CD & game, gangguan indikator CDI (Course Deviation Indicator) diakibatkan oleh gameboy. Semua informasi di atas bersumber dari ASRS.

Dengan melihat daftar gangguan di atas kita bisa melihat bahwa bukan saja ketika pesawat sedang terbang, tetapi juga ketika pesawat sedang bergerak di landasan pun terjadi gangguan yang cukup besar akibat penggunaan ponsel. Kebisingan pada headset para penerbang dan terputus-putusnya suara mengakibatkan penerbang tak dapat menerima instruksi dari menara pengawas dengan baik.

Untuk diketahui, ponsel tidak hanya mengirim dan menerima gelombang radio melainkan juga meradiasikan tenaga listrik untuk menjangkau BTS (Base Transceiver Station). Sebuah ponsel dapat menjangkau BTS yang berjarak 35 kilometer. Artinya, pada ketinggian 30.000 kaki, sebuah ponsel bisa menjangkau ratusan BTS yang berada dibawahnya. (Di Jakarta saja diperkirakan ada sekitar 600 BTS yang semuanya dapat sekaligus terjangkau oleh sebuah ponsel aktif di pesawat terbang yang sedang bergerak di atas Jakarta). (Varis/pertamina)

Sebagai mahluk modern, sebaiknya kita ingat bahwa pelanggaran hukum adalah juga pelanggaran etika. Tidakkah kita malu dianggap sebagai orang yang tidak peduli akan keselamatan orang lain, melanggar hukum, dan sekaligus tidak tahu tata krama?

Bila kita naik pesawat, bersabarlah sebentar. Semua orang tahu kita memiliki ponsel. Semua orang tahu kita sedang bergegas. Semua orang tahu kita orang penting. Tetapi, demi keselamatan sesama, dan demi sopan santun menghargai sesama, janganlah mengaktifkan ponsel selama di dalam pesawat terbang.
Semoga suatu hari kita bisa sedikit lebih pintar.

----------



Wednesday, October 22, 2008

Aku Mau Mama Kembali


Sebuah kisah teladan dari negeri Naga

Di Propinsi Zhejiang China, ada seorang anak laki-laki yang luar biasa, sebut saja namanya Zhang Da. Perhatiannya yang besar kepada Papanya, hidupnya yang pantang menyerah dan mau bekerja keras, serta tindakan dan perkataannya yang menyentuh hati membuat Zhang Da, anak lelaki yang masih berumur 10 tahun ketika memulai semua itu, pantas disebut anak yang luar biasa. Saking jarangnya seorang anak yang berbuat demikian, sehingga ketika Pemerintah China mendengar dan menyelidiki apa yang Zhang Da perbuat maka merekapun memutuskan untuk menganugerahi penghargaan Negara yang Tinggi kepadanya. Zhang Da adalah salah satu dari sepuluh orang yang dinyatakan telah melakukan perbuatan yang luar biasa dari antara 1,4 milyar penduduk China. Tepatnya 27 Januari 2006 Pemerintah China, di Propinsi Jiangxu, kota Nanjing, serta disiarkan secara Nasional keseluruh pelosok negeri, memberikan penghargaan kepada 10 (sepuluh) orang yang luar biasa, salah satunya adalah Zhang Da.

Mengikuti kisahnya di televisi, membuat saya ingin menuliskan cerita ini untuk melihat semangatnya yang luar biasa. Bagi saya Zhang Da sangat istimewa dan luar biasa karena ia termasuk 10 orang yang paling luar biasa di antara 1,4 milyar manusia. Atau lebih tepatnya ia adalah yang terbaik diantara 140 juta manusia. Tetapi jika kita melihat apa yang dilakukannya dimulai ketika ia berumur 10 tahun dan terus dia lakukan sampai sekarang (ia berumur 15 tahun), dan satu-satunya anak diantara 10 orang yang luarbiasa tersebut maka saya bisa katakan bahwa Zhang Da yang paling luar biasa di antara 1,4 milyar penduduk China.

Pada tahun 2001, Zhang Da ditinggal pergi oleh Mamanya yang sudah tidak tahan hidup menderita karena miskin dan karena suami yang sakit keras. Dan sejak hari itu Zhang Da hidup dengan seorang Papa yang tidak bisa bekerja, tidak bisa berjalan, dan sakit-sakitan. Kondisi ini memaksa seorang bocah ingusan yang waktu itu belum genap 10 tahun untuk mengambil tanggungjawab yang sangat berat. Ia harus sekolah, ia harus mencari makan untuk Papanya dan juga dirinya sendiri, ia juga harus memikirkan obat-obat yang pasti tidak murah bagi dia. Dalam kondisi yang seperti inilah kisah luar biasa Zhang Da dimulai. Ia masih terlalu kecil untuk menjalankan tanggung jawab yang susah dan pahit ini. Ia adalah salah satu dari sekian banyak anak yang harus menerima kenyataan hidup yang pahit di dunia ini. Tetapi yang membuat Zhang Da berbeda adalah bahwa ia tidak menyerah.

Hidup harus terus berjalan, tapi tidak dengan melakukan kejahatan, melainkan memikul tanggungjawab untuk meneruskan kehidupannya dan papanya. Demikian ungkapan Zhang Da ketika menghadapi utusan pemerintah yang ingin tahu apa yang dikerjakannya. Ia mulai lembaran baru dalam hidupnya dengan terus bersekolah. Dari rumah sampai sekolah harus berjalan kaki melewati hutan kecil. Dalam perjalanan dari dan ke sekolah itulah, Ia mulai makan daun, biji-bijian dan buah-buahan yang ia temui. Kadang juga ia menemukan sejenis jamur, atau rumput dan ia coba memakannya. Dari mencoba-coba makan itu semua, ia tahu mana yang masih bisa ditolerir oleh lidahnya dan mana yang tidak bisa ia makan. Setelah jam pulang sekolah di siang hari dan juga sore hari, ia bergabung dengan beberapa tukang batu untuk membelah batu-batu besar dan memperoleh upah dari pekerjaan itu. Hasil kerja sebagai tukang batu ia gunakan untuk membeli beras dan obat-obatan untuk papanya. Hidup seperti ini ia jalani selama lima tahun tetapi badannya tetap sehat, segar dan kuat.

Zhang Da Merawat Papanya yang Sakit.

Sejak umur 10 tahun, ia mulai mengambil tanggungjawab merawat papanya. Ia menggendong papanya ke WC, ia menyeka dan sekali-sekali memandikan papanya, ia membeli beras dan membuat bubur, dan segala urusan papanya, semua dia kerjakan dengan rasa tanggungjawab dan kasih. Semua pekerjaan ini menjadi tanggungjawabnya sehari-hari.

Zhang Da menyuntik sendiri papanya.

Obat yang mahal dan jauhnya tempat berobat membuat Zhang Da berpikir untuk menemukan cara terbaik untuk mengatasi semua ini. Sejak umur sepuluh tahun ia mulai belajar tentang obat-obatan melalui sebuah buku bekas yang ia beli.

Yang membuatnya luar biasa adalah ia belajar bagaimana seorang suster memberikan injeksi/suntikan kepada pasiennya. Setelah ia rasa ia mampu, ia nekad untuk menyuntik papanya sendiri. Saya sungguh kagum, kalau anak kecil main dokter-dokteran dan suntik-suntikan itu sudah biasa. Tapi jika anak 10 tahun memberikan suntikan seperti layaknya suster atau dokter yang sudah biasa memberi injeksi saya baru tahu hanya Zhang Da. Orang bisa bilang apa yang dilakukannya adalah perbuatan nekad, sayapun berpendapat demikian. Namun jika kita bisa memahami kondisinya maka saya ingin katakan bahwa Zhang Da adalah anak cerdas yang kreatif dan mau belajar untuk mengatasi kesulitan yang sedang ada dalam hidup dan kehidupannya. Sekarang pekerjaan menyuntik papanya sudah dilakukannya selama lebih kurang lima tahun, maka Zhang Da sudah trampil dan ahli menyuntik.

Aku Mau Mama Kembali.

Ketika mata pejabat, pengusaha, para artis dan orang terkenal yang hadir dalam acara penganugerahan penghargaan tersebut sedang tertuju kepada Zhang Da, Pembawa Acara (MC) bertanya kepadanya, “Zhang Da, sebut saja kamu mau apa, sekolah di mana, dan apa yang kamu rindukan untuk terjadi dalam hidupmu, berapa uang yang kamu butuhkan sampai kamu selesai kuliah, besar nanti mau kuliah di mana, sebut saja. Pokoknya apa yang kamu idam-idamkan sebut saja, di sini ada banyak pejabat, pengusaha, orang terkenal yang hadir. Saat ini juga ada ratusan juta orang yang sedang melihat kamu melalui layar televisi, mereka bisa membantumu!”. Zhang Da pun terdiam dan tidak menjawab apa-apa. MC pun berkata lagi kepadanya, “Sebut saja, mereka bisa membantumu” Beberapa menit Zhang Da masih diam, lalu dengan suara bergetar iapun menjawab, “Aku Mau Mama Kembali. Mama kembalilah ke rumah, aku bisa membantu Papa, aku bisa cari makan sendiri, Mama Kembalilah!”, demikian Zhang Da bicara dengan suara yang keras dan penuh harap.

Saya bisa lihat banyak pemirsa menitikkan air mata karena terharu, saya pun tidak menyangka akan apa yang keluar dari bibirnya. Mengapa ia tidak minta kemudahan untuk pengobatan papanya, mengapa ia tidak minta deposito yang cukup untuk meringankan hidupnya dan sedikit bekal untuk masa depannya, mengapa ia tidak minta rumah kecil yang dekat dengan rumah sakit, mengapa ia tidak minta sebuah kartu kemudahan dari pemerintah agar ketika ia membutuhkan, melihat katabelece yang dipegangnya semua akan membantunya. Sungguh saya tidak mengerti, tapi yang saya tahu apa yang dimintanya, itulah yang paling utama bagi dirinya. Aku Mau Mama Kembali, sebuah ungkapan yang mungkin sudah dipendamnya sejak saat melihat mamanya pergi meninggalkan dia dan papanya.

Tidak semua orang bisa sekuat dan sehebat Zhang Da dalam mensiasati kesulitan hidup ini. Tapi setiap kita pastinya telah dikaruniai kemampuan dan kekuatan yg istimewa untuk menjalani ujian di dunia. Sehebat apapun ujian yg dihadapi pasti ada jalan keluarnya...ditiap-tiap kesulitan ada kemudahan dan Allah tidak akan menimpakan kesulitan diluar kemampuan umat-Nya. Jadi janganlah menyerah dengan keadaan, jika sekarang sedang kurang beruntung, sedang mengalami kekalahan.... bangkitlah! karena sesungguhnya kemenangan akan diberikan kepada siapa saja yg telah berusaha sekuat kemampuannya.

Orang hebat!!!!!!!!

----------