Saturday, September 13, 2008

Tulang Untuk Menguji Iman

Seorang cendekiawan berpendapat bahwa kitab suci harus dianggap benar sampai hal yang sekecil-kecilnya. Pada suatu ketika seorang sejawatnya berkata: “Menurut kitab suci, dunia diciptakan lima ribu tahun yang lalu, tetapi kami telah menggali tulang-belulang dan itu membuktikan bahwa kehidupan sudah ada di planet ini sejak ratusan ribu tahun yang lalu.”

Sang cendekiawan langsung menanggapi: “Ketika Tuhan menciptakan bumi lima ribu tahun yang lalu, Dia sengaja menanam tulang-belulang itu di bumi untuk menguji apakah kita lebih percaya pada pernyataan ilmiah atau pada FirmanNya.”

----------

No comments: