Tuesday, September 2, 2008

Sertifikasi Penyembuh Prana

TENTANG SERTIFIKASI PENYEMBUH PRANA INTERNASIONAL

JENJANG

Jenjang Penyembuh Prana cukup sulit dicapai karena standar yang sangat tinggi, jenjang itu adalah sebagai berikut:
1. Penyembuh Prana Muda Bersertifikat
2. Penyembuh Prana Senior Bersertifikat
3. Asisten Master penyembuh Prana Bersertifikat
4. Master Penyembuh Prana Bersertifikat
5. Grand Master Penyembuh Prana Bersertifikat

PENYEMBUH PRANA MUDA BERSERTIFIKAT
SYARAT:
Harus mampu melakukan paling tidak 25 penyembuhan:
• Sepuluh kasus sederhana
• Sepuluh kasus tingkat lanjut
• Lima kasus Psikoterapi
Yang didukung oleh bukti-bukti medis dan/atau surat pernyataan pasien.

PENYEMBUH PRANA SENIOR BERSERTIFIKAT
SYARAT:
Harus mampu melakukan paling tidak 50 penyembuhan:
• Empatpuluh kasus tingkat lanjut
• Sepuluh kasus tingkat psikoterapi
Yang didukung oleh bukti-bukti medis dan/atau surat pernyataan pasien.

ASISTEN MASTER PENYEMBUH PRANA BERSERTIFIKAT
SYARAT:
Sangat mahir dan sangat kuat dalam menggunakan tenaga prana dan mampu menggunakan teknik Penyembuhan Prana yang sangat maju yang saat ini tekniknya belum diperkenalkan kepada masyarakat luas.
Dia dilatih langsung oleh Master atau GrandMaster Penyembuh Prana dan mampu melakukan Penyembuhan Prana dengan cepat dan menakjubkan yang sulit ditiru oleh Penyembuh Prana pada umumnya.
Pada saat ini Asisten Master Penyembuh Prana masih sangat jarang.

MASTER PENYEMBUH PRANA BERSERTIFIKAT
SYARAT:
Dia harus jauh lebih mahir dan lebih kuat dibandingkan Asisten Master Penyembuh Prana. Sudah melatih beberapa penyembuh hingga mencapai tingkat Asisten Penyembuh Prana Bersertifikat.
Karena standar yang sangat tinggi, pada saat ini Master Penyembuh Prana masih sangat jarang. (Saat ini di dunia hanya ada 10 orang).

GRAND MASTER PENYEMBUH PRANA BERSERTIFIKAT
SYARAT:
Dia harus dapat menyembuhkan kasus yang sangat sulit dalam satu atau dua sesi penyembuhan saja, bila secara karma dimungkinkan dan bila pasiennya sangat reseptif. Kemampuan penyembuhan yang sangat tinggi seperti ini benar-benar sangat sulit dijumpai.

CARA LAIN:

Dalam Konvensi Penyembuh Prana Dunia ke 4 di Kanada, Master Choa membagikan endaran khusus untuk memacu percepatan perkembangan ajaran Penyembuhan Prana, di dalam edaran itu tercantum cara lain untuk mencapai jenjang Penyembuh Prana tertentu, yang berlaku hanya untuk para pekerja prana, persyaratannya adalah sebagai berikut:

Karena persyaratan yang begitu tinggi, di seluruh dunia jenjang Master sampai saat ini baru dicapai oleh 10 orang, itu tentu karena dedikasi, loyalitas, kerja keras, ketulusan, kepatuhan, latihan dan pengorbanan mereka yang tanpa henti. Master Choa mengatakan bahwa jenjang Master ini tidak bisa dinilai dengan uang, dibeli seharga 10 milyar rupiahpun tidak akan dijual.

Baca: ARTIKEL: Program Sertifikasi (Klik di sini…)

———-

No comments: