Monday, November 24, 2008

Tatoo dan Tindik

Oleh : Ron Magkalas

Di zaman modern ini, berbagai mode yang menandai “ke-modern-an,’ sangat digandrungi orang, terutama oleh kaum remaja dan pemuda metropolitan. Banyak hal yang sebenarnya bersifat musiman namun meninggalkan bekas seumur hidup cukup diminati, antara lain tatoo, tindik (piercing) maupun implant (menanamkan sesuatu di bagian tubuh tertentu). Berikut ini adalah hasil penelitian mengenai tatoo dan tindik dan pengaruhnya pada kesehatan.

Penelitian tentang tindik atau body piercing masih sangat baru untuk dapat menyimpulkan pengaruhnya pada kesehatan, namun para dokter sangat mengkhawatirkan pengaruh yang timbul dikemudian hari. Terlebih lagi body piercing ini merupakan sebuah industri yang berkembang pesat namun belum diatur oleh undang-undang, praktisinyapun tidak perlu memenuhi persyaratan apapun yang seharusnya diberikan oleh yang berwenang. Departemen kesehatan juga belum mendata perkembangan industri peninidikan ini.

Keahlian Body piercing ini (termasuk di dalamnya tatoo) dipelajari setelah magang selama satu atau dua tahun saja; belum ada sekolah untuk ini. Apakah body piercing ini nantinya akan merupakan sebuah bom waktu, belum dapat dipastikan sampai beberapa tahun ke depan. Dalam menggunakan tatoo dan body piercing, belum ada tanda-tanda adanya penularan hepatitis B ataupun C selama 10 tahun belakangan ini. Setiap prosedur invasif yang mencederai kulit yang tidak dalam keadaan steril dan tidak dilakukan dengan peralatan yang steril, dan ruangannya juga tidak steril, maka dikhawatirkan akan membawa patogen yang di bawa darah. Sangat sulit untuk menelusurinya, tetapi kemungkinan besar hal itu bisa terjadi. Seberapa besar risiko infeksinya tergantung pada berapa steril peralatan yang digunakan dan berapa besar kepedulian orang yang melakukannya terhadap luka goresan yang ditimbulkannya.

17-tato

Tidak hanya digambar di kulit, tatoo juga dibuat di bibir dalam.

insert

Semuanya ada, implant dan tatoo berbentuk bintang, juga tindik dan anting di cuping hidung. Namun ingat, semakin dewasa, kesadaran seseorang semakin berkembang, sehingga kadang menyesal dikemudian hari karena tatoo tidak mudah dihilangkan.

Tinta tatoo dibuat dari zat pewarna yang mengandung berbagai jenis logam, yang menghasilkan warna tertentu (sebagai contoh: warna merahnya terbuat dari cinnabar) yang di mana-mana digunakan untuk membuat tatoo di lengan maupun pantat. Kekhawatiran akan efek negatif tinta tatoo terhadap kesehatan bukan tanpa alasan, walau sampai saat ini belum ada dokumentasi adanya kanker akibat tatoo atau tintanya, dalam literatur medis sudah diketahui adanya reaksi alergi. Khususnya tinta yang mengandung warna kuning dan merah, bisa memacu timbulnya algeri. Dalam kasus yang sangat jarang, terjadi reaksi kekebalan non-alergi pada beberapa jenis pewarna tatoo. Sebagai tambahan, tatoo dan tintanya tidak menyebabkan kanker, tetapi tinta tatoo berwarna gelap bisa menyebabkan melanoma (kanker kulit) yang sulit diidentifikasi. Penggunaan tinta India untuk menggambar tatoo di tubuh itu aman, belum pernah dilaporkan menimbulkan kanker ataupun pengaruh buruk pada kesehatan.

Barangkali hal yang paling menimbulkan gangguan kesehatan adalah jarum tatoo yang kotor, atau bisa juga karena sanggar tatoonya tidak bersih. Kalau di masa depan Anda ingin men-tatoo tubuh Anda, pelajari dulu tips untuk mencari seniman tatoo dan sanggarnya yang baik dan bersih.

Tatoo di tubuh atau penindikan di hidung sekarang tidak lagi berisiko mengganggu kesehatan, namun efek samping yang terjadi bisa sangat menyakitkan, permanen, dan tidak menyenangkan.

Tayangan slide yang diperesentasikan dalam pertemuan tahunan Persatuan Dokter Kulit Internasional sungguh tidak menyenangkan. Infeksi seperti noda-noda hitam yang dikelilingi oleh bercak cerah berwarna keperakan. Alis yang ditindik berwarna pucat kehijauan, dan ruam kecil permanen tertinggal secara permanen walau ditatoo secara tidak permanen. Hasil dari pembuatan tatoo atau tindik yang tidak berhasil baik bisa menyebabkan reaksi alergi, keriput, parut atau bahkan penyakit seperti hepatitis B atau C.

Meski ada berbagai konsekwensi, banyak kaum muda yang terus tertarik pada body piercing maupun tatoo untuk mengekspresikan diri mereka dan untuk mengikuti mode. Tidak semua tatoo dan penindikan bermasalah. Bisa bermasalah bila mereka kurang memperoleh informasi mengenai risikonya, serta cara-cara pengaman dan kualifikasi dari mereka yang mengoperasikan alat penembak tindik dan jarum tatoo yang besar dan berrongga. Salah satu akibat tatoo yang banyak terjadi adalah timbulnya keloid atau jaringan parut.

Warna hitam yang seringkali dipakai, biasanya agar awet ditambahkan bubuk kopi, arang atau sejumlah besar PPD, bahan kimiawi yang sering digunakan pada cat rambut, pakaian dalam dan kaus kaki. Mereka yang bereaksi secara negatif sering kali harus berakhir dengan pergi ke dokter kulit, dan kadang menjadi lebih rentan terhadap gangguan kulit lainnya.

11-tato

Kadang implant dilakukan juga di mata (eye jewel), tentu saja ini sangat berbahaya.

———-

No comments: