Monday, January 5, 2009

Manfaat Penyembuhan Prana

Berbagai Manfaat Penyembuhan Prana
Oleh : Master Stephen Co

Disunting dari buku “Your Hands Can Heal You” Karya Dr. Erik Robins dan Master Stephen Co, dan diterbitkan oleh Simon and Schuster Inc.

Sebenarnya semua hubungan berlandaskan pada adanya daya energi kehidupan. Karena Penyembuhan Prana menggunakan Energi Kehidupan untuk menyembuhkan, maka dia bisa menyembuhkan hubungan maupun jasmani. Hubungan yang positif tercermin dari keakraban di setiap aspek kebersamaan: mental, fisik, emosional maupun spiritual. Energi pasangan yang penuh kasih dalam hubungan yang mesra bercampur dengan cara yang harmonis, membiarkan cinta dan emosi yang baik mengalir di antara mereka dengan lancar dan tanpa hambatan. Sebaliknya, bila sebuah pasangan berada dalam hubungan yang buruk, berdebat dan bertengkar, medan energinya tidak menyatu dan mengalir. Sebenarnya energi mereka malah bertentangan dan saling menolak, bahkan malah menghasilkan gesekan yang bisa lebih menyakitkan.

Penyembuhan Prana menggunakan penyapuan untuk membersihkan pikiran dan emosi negatif pasangan itu untuk meningkatkan hubungan yang penuh kasih dan positif. Penyapuan memberdayakan seseorang agar tidak berreaksi terhadap energi negatif, dan juga memudahkan mengalirnya dengan bebas energi baik dan positif di antara keduanya. Penyapuan juga sangat membantu menangani kemarahan-diri karena itu dapat membantu melindungi seseorang dari pemancaran energi negatif kepada orang-orang yang dikasihinya, dari masalah yang sebenarnya sama sekali tak ada kaitannya dengan mereka, seperti misalnya frustrasi di hari kerja yang sangat melelahkan.

Seringkali ada pasangan tidak dapat memahami bahwa kemesraan adalah lebih dari sekedar urusan seks semata. Ketika kemesraan hanya muncul di tataran fisik saja, maka dia cenderung memudar ketika jasmani mulai berubah. Jadi, sangatlah penting sadar akan tingkat kemesraan kita di setiap jenjang dan memeliharanya. Cara efektif menciptakan kemesraan jasmani adalah dengan melakukan kontak fisik secara benar, sebagai contoh, berpegangan tangan. Untuk membangun kemesraan emosi, Anda bisa memusatkan perhatian pada sifat positif seseorang.

Berikut ini adalah teknik Penyembuhan Prana sederhana yang dapat membantu membangun keakraban emosional: Anda sekedar mengambil sebuah sifat positifnya dan memvisualisasikan, mengafirmasikannya serta merawat orang lain dengan itu. Sebagai contoh, bila pasangan Anda mempunyai beberapa kesalahan.

Pikiran yang kita pancarkan kepada orang lain benar-benar punya kekuatan. Kebanyakan orang bahkan tidak menyadari bahwa memancarkan pikiran buruk kepada seseorang, bahkan tanpa mengucapkan sepatah katapun, bisa menyebabkan orang itu menjadi lemah. Pada sisi lain, berpikir tentang kesehatan dan cinta kepada orang yang sama dapat membantu mengembangkan pembawaan yang positif. Kita harus selalu ingat bahwa ini juga berlaku pada pikiran yang kita tujukan kepada diri kita sendiri. Aura kita menyerap semua pikiran yang mengarah kepadanya, baik positif maupun negatif.

Kita saling bertukar energi dengan semua orang yang berhubungan dengan kita, tidak hanya kepada orang yang paling dekat dengan kita saja. Jadi, untuk menciptakan hubungan yang positif, dengan lebih penuh kasih sayang kepada setiap orang, pasangan, orang-orang yang kita kasihi, kerabat, teman, rekan bisnis, Formula Penyembuhan Prana-nya tetap sama. Ketika kita memancarkan cinta, cinta akan dipancarkan kembali kepada kita. Kita secara harafiah menggunakan energi untuk menciptakan efek positif dan mengupayakan kesembuhan. Ingatlah untuk selalu memancarkan cinta dari cakra jantung dan cakra mahkota Anda dan akan segera Anda saksikan persahabatan atau hubungan bisnis menjadi semakin erat. Bahkan bisa saja Anda melakukan ini pada orang yang tidak menyukai Anda untuk membuahkan hasil yang positif.

Penyembuhan Adalah Hak Ilahiah Bawaan Anda sejak lahir

“Sejak lahir setiap orang mempunyai kemampuan bawaan untuk menyembuhkan dan menghilangkan penyakit.”

Untuk memahami sepenuhnya kalimat membangkitkan semangat yang diucapkan oleh GrandMaster Choa Kok Sui, pelopor Penyembuhan Prana, sungguh benar, kita perlu mengamati apa yang sesungguhnya terjadi ketika seseorang menyembuhkan dengan energi.

Penyembuhan Prana berlangsung berdasarkan dua prinsip dasar: Prinsip pemulihan-diri, dan prinsip Daya Hidup atau Prana sebagai bahan bakar penyembuhan.

  • Prinsip Pemulihan-diri berarti bahwa tubuh mempunyai kemampuan untuk memperbaiki diri. Bebat pada luka atau gibs pada tulang yang patah tidak bisa menyembuhkan. Alat bantu ini hanyalah untuk melindungi luka atau menjaga tulang agar tetap pada tempatnya. Mereka dimaksudkan untuk membantu kesembuhan, tetapi mereka sendiri tidak menyembuhkan.
  • Prinsip daya hidup atau Prana sebagai bahan bakar penyembuhan, berarti tubuh memerlukan bahan bakar dalam bentuk Prana atau chi atau energi, untuk menghasilkan kesembuhan ini. Tubuh menyerap Prana atau energi vital ini dari matahari, udara, bumi, makanan, dan juga dari orang lain. Menaikkan tingkat energi tubuh - menaikkan jumlah bahan bakar penyembuhan - dan mempercepat tingkat kesembuhan.

Langkah sederhana penyembuhan energi dalam Penyembuhan Prana adalah penyapuan, pemberian energi dan penstabilan.

Mula-mula kita bersihkan aura dan cakra untuk membuang penumpukan dan mencegah agar energi berpenyakit tidak menerobos masuk lebih dalam ke aura selama langkah pemberian energi berlangsung. Tanpa penyapuan, prana dipompakan ke dalam aura yang kotor dan dapat menyebabkan apa yang disebut dengan “reaksi detoksifikasi,” seperti misalnya diare, demam, rasa sakit dan nyeri. Umumnya merasa semakin parah sebelum merasa lebih baik adalah proses tubuh mengeluarkan energi kotor dengan cepat, namun hal semacam itu dapat dihindarkan dengan memulai setiap perawatan dengan terlebih dahulu melakukan penyapuan.

Kemudian, kita beri energi atau memproyeksikan prana ke daerah yang terganggu dengan menggunakan apa yang kita sebut “teknik pompa air.” Bukannya menggunakan persediaan Daya Hidup kita sendiri, yang akan menguras energi kita, kita menyerap prana melalui cakra-cakra kita dan memfokuskannya seperti sebuah lensa melalui tangan kita ke daerah yang terganggu. Kemudian kita menstabilkan energi yang telah diproyeksikan, untuk mencegah agar energi yang sudah kita berikan tidak bocor ke luar. Energi itu sangat cair, sehingga dengan menstabilkannya kita mencegah terjadinya pemborosan energi.

Akhirnya, yang merupakan langkah sangat penting, adalah mencegah kontaminasi. Kebanyakan penyembuh sering kali merasa terkuras dan kelelahan sehabis menangani pasien-pasiennya. Itu terjadi karena energi kotor atau energi berpenyakit sebagian terserap oleh tubuh penyembuh.

Dalam Penyembuhan Prana, kita belajar bagaimana cara mengeluarkan energi berpenyakit dan mendirikan rintangan pengaman di sekeliling aura dan cakra untuk menghilangkan dan melindunginya dari kontaminasi.

Kunci terakhir dari Penyembuhan Prana adalah mengetahui dengan tepat kapan melakukan teknik penyapuan, pemberian energi dan penstabilan. GrandMaster Choa Kok Sui mengajarkan pendekatan “buku masakan” untuk menyembuhkan, yang berarti bahwa setiap jenis penyakit ditangani dengan cara yang spesifik, rangkaian penyapuan dan pemberian energi yang teruji. Setelah meneliti seni penyembuhan ini lebih dari 30 tahun dengan restu Gurunya, Mei Ling, dan dengan bantuan pewaskita dan praktisi medis yang tak terhitung banyaknya, GrandMaster Choa Kok Sui menemukan bahwa setiap masalah kesehatan, termasuk gagal jantung, asma, cancer dan AIDS, mempunyai pola energi yang unik serta pola cakra yang unik yang terkait dengannya. Hanya dengan mengajarkan tekniknya serta memberikan “resep” cara bagaimana menangani berbagai penyakit, mereka dapat memperoleh hasil yang sama seperti hasil penyembuhan yang dilakukan oleh seorang penyembuh handal dengan pengalaman selama 20 tahun atau lebih.

Jadi, dengan puluhan ribu penyembuh di seluruh dunia yang dilatih menggunakan sistem Penyembuhan Prana seperti yang digambarkan di atas, dapat kita katakan dengan penuh percaya diri bahwa setiap orang sesungguhnya, mempunyai kemampuan menyembuhkan yang dibawanya sejak lahir!

Tetap Bersih di dunia yang Kotor

Diperlukan upaya agar tetap bersih secara energi karena Anda adalah bagian dari sistem bio-energi yang dinamis, yang merupakan sumber energi dan kontaminasi.

Prana segar yang berasal dari matahari, sumber utama prana, ditambahkan ke dalam sistem. Tetapi ketika makhluk hidup menyerap dan memanfaatkan prana segar ini (tubuh energi Anda “bernapas” sama seperti yang dilakukan oleh sistem pernapasan Anda), mereka juga melepaskan kembali prana kotor ke dalam sistem. Sebagian dari prana kotor yang dikeluarkan secara alami itu akan dihancurkan, tetapi sebagian yang lain tetap berada di udara maupun di tanah sebagai sumber kontaminasi.

Jadi, sebenarnya kita rentan terhadap kontaminasi yang ada di lingkungan kita, atau secara tidak kita sadari menyerap prana kotor melalui udara yang kita hirup, makanan dan air yang kita konsumsi dan dari tempat di mana kita hidup dan bekerja.

Ketika kita hidup dalam sistem bio-energi ini, kita juga dapati bahwa diri kita selalu berdekatan dengan banyak orang lain, mereka tidak selalu positif, dan dalam situasi yang membutuhkan respon dari kita, respon yang tidak selamanya positif.

Kita hidup dan bekerja bersama orang-orang yang kadang negatif juga, marah, dengan sengaja mau menyakiti atau secara emosi destruktif. Kita juga banyak dipengaruhi oleh pengaruh pribadi, sosial dan keluarga yang menyebabkan kita menjadi atau bertambah stress, khawatir, beremosi negatif dan berkeyakinan terbatas.

Berbagai jenis hal negatif, baik yang bersumber dari tempat kerja kita maupun dari rumah, lingkungan kehidupan disekitarnya, perbuatan atau perkataan orang lain atau bahkan mungkin sekedar kegelisahan yang tak berujung, itu semua akan mengurangi dan mengkontaminasi persediaan energi kita. Jadi singkatnya, kita juga menjadi sasaran dari kontaminasi emosional.

Walaupun secara energi kita hidup di dunia yang kotor, yaitu dunia yang penuh dengan kontaminasi yang tak mungkin sepenuhnya dihilangkan, kita dapat menguranginya melalui pembersihan energi, yang merupakan cara untuk menjaga persediaan energi pribadi sebersih dan sepenuh mungkin.

Kalau dengan tekun Anda terus melakukan pembersihan energi, maka tubuh energi Anda akan menjadi lebih halus; partikel prana yang membentuk aura Anda menjadi lebih bersih, lebih kecil ukurannya dan bergetar dalam frekwensi yang lebih tinggi. Tubuh energi yang lembut akan mampu menyerap lebih banyak prana dari semua frekwensi. Sifat lembut ini kemudian menyatu, yang artinya adalah bahwa ketika Anda mempraktekkan pembersihan energi dengan baik, Anda akan dapat lebih banyak menyerap prana, yang pada gilirannya membuat tubuh energi Anda bahkan menjadi lebih halus lagi, itulah yang kemudian memungkinkan Anda menyerap lebih banyak prana lagi, dan seterusnya.

Secara energi, tubuh energi yang lebih halus juga lebih kuat, memungkinkan Anda melawan penyakit dengan lebih efektif atau menjadi lebih cepat pulih ketika Anda sampai sakit.

Ada lima jenis kebersihan energi:

  1. Penguasaan emosi (termasuk pada diri kita maupun pada diri orang lain),
  2. Diet yang benar, dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan seimbang, sedapat mungkin tanpa daging.
  3. Olah raga, tidak perlu terlalu berat, yang penting seluruh otot dan persendian dilatih.
  4. Lingkungan yang bersih dan terakhir adalah kuncinya:
  5. Sesering mungkin menggunakan garam dalam semua jenis pembersihan yang dilakukan.

Salah satu langkah kebersihan energi yang paling efektif adalah juga yang paling sederhana, paling murah dan paling kurang esoteris, itu adalah: memanfaatkan kemampuan pembersihan yang alami dari garam. Anda dapat mandi air garam setiap hari dengan kira-kira satu sampai satu setengah kilo gram garam dalam air dalam bath tube. Untuk membuat kemampuan pembersihannya menjadi lebih dalam dan kuat, tambahkan beberapa tetes minyak lavender, minyak cendana atau minyak ekaliptus ke dalam air garam itu. Minyak lavender mengandung prana berwarna biru dan lembayung, minyak cendana dan minyak ekaliptus mengandung prana hijau. Energi berwarna ini meningkatkan daya pemurnian energi air garam.


LINDUNGI DIRI ANDA DARI ENERGI NEGATIF

Pernahkah Anda merasa sangat lelah setelah bersama seseorang? Atau merasa lemas setelah mendengarkan masalah orang lain? Itu tadi adalah tanda adanya “kontaminasi energi.” Tetapi Anda dapat menghilangkan atau mencegah terjadinya kontaminasi energi dengan mempraktekan “energetic hygiene’ atau kebersihan energi, yaitu cara Penyembuhan Prana menjaga persediaan energi Anda tetap bersih dan penuh. Berikut ini adalah enam cara mudah dalam memanfaatkan kebersihan energi untuk melindungi diri Anda sendiri dari energi kotor dan bahkan untuk membersihkan diri Anda ketika aura Anda menjadi kotor:

  • Setelah setiap sesi penyembuhan, selalu cuci tangan Anda dengan garam pada air yang mengalir. Ini khususnya sangat penting bagi ahli pijat, penyembuh dan pekerja energi.
  • Lakukan mandi air garam tiga kali dalam seminggu. Gunakan setengah sampai satu setengah kilo garam laut dalam air hangat. Garam melepaskan energi berpenyakit dari tubuh maupun medan energi Anda. Agar lebih efektif, tambahkan 10 tetes sari minyak lavender atau minyak cendana, 10 tetes ‘tea tree’ atau 10 tetes minyak ekaliptus (jangan mengkombinasikan ketiga minyak ini, gunakan salah satu saja). Minyak ini mengandung prana berwarna yang membersihkan yang membantu mempercepat proses pemurnian. Lakukan ini sebelum istirahat malam karena ini akan membuat Anda sangat rileks. Bisa Anda tambahkan minyak pelembab kulit ke dalamnya.
  • Nyalakan dupa cendana di rumah maupun di kantor Anda guna menghancurkan energi stress dan energi berpenyakit yang dibawa udara.
  • Lantunkan “OM” sambil memvisualisasikan gelombang cahaya cemerlang lembayung listrik cair tertuang ke dalam cakra mahkota Anda dan membasuh semua energi yang tidak murni mengalir melalui seluruh tubuh Anda dan keluar melalui kaki Anda masuk ke dalam bumi.
  • Untuk perlindungan yang sangat kuat, Anda dapat melakukan teknik berikut setiap pagi atau selama diperlukan: Ketuk cakra mahkota Anda tiga kali. Lakukan tiga pernapasan dalam. bayangkan sebuah bola cahaya lembayung cemerlang di hadapan Anda. Kemudian bayangkan versi miniatur diri Anda berjalan memasuki bola cahaya tadi sampai benar-benar berada di dalamnya. Secara verbal ulang tiga kali: “Kepada Tuhan yang Maha Kuasa dan para Penolong yang tak nampak, terimakasih telah menciptakan sebuah perisai yang sangat kuat di sekeliling saya, aura saya dan cakra saya. Dengan penuh keyakinan, terjadilah!”
  • Malam hari sebelum tidur, bayangkan tali energi yang menghubungkan daerah solar pleksus orang lain dengan solar pleksus Anda. Dengan menggunakan tangan Anda yang dominan, lakukan gerakan pukulan karate dengan niat untuk memutuskan hubungan yang negatif dan yang tidak dikehendaki. Anda tidak perlu secara rinci mengarah pada setiap peristiwa tertentu kecuali kalau ada sesuatu yang demikian mengganggu Anda.

Perangkat-perangkat yang sangat kuat ini diambil dari kursus Penyembuhan Prana dan Pertahanan diri Secara Psikik GrandMaster Choa Kok Sui, merupakan sedikit contoh dari sedemikian banyak perangkat yang tersedia bagi Anda agar dapat mempertahankan kesehatan yang baik melalui kebersihan energi.

----------


No comments: